Heboh Seekor Harimau Masuk ke Permukiman, 1 Kerbau Milik Warga Dimangsa

- Redaksi

Sabtu, 17 April 2021 - 23:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

FOTO : Ilustras Harimau Sumatera/Ist

FOTO : Ilustras Harimau Sumatera/Ist

PADANG – Kemunculan seekor harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrae) menghebohkan Warga di Nagari Tigo Balai, Kecamatan Matur, Agam, Sumatera Barat. Pasalnya raja hutan itu masuk ke permukiman.

Bahkan Harimau sumatera tersebut kedapatan menyerang ternak kerbau milik warga, hingga satu ekor kerbau pun mati dan satu lainnya terluka.

“Kejadiannya dilaporkan pada Jumat (16/4/2021) sekitar pukul 10.25 WIB. Ada kerbau milik warga mati dimangsa hewan buas dan satu lagi luka-luka,” kata Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Agam, Ade Putra, seperti dikutip dari Kompas.com, Sabtu (17/04/21).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menerima laporan tersebut, BKSDA Agam lantas meluncur ke lokasi kejadian dan melakukan identifikasi.

Dari hasil identifikasi dapat dipastikan bahwa kerbau milik warga diserang oleh harimau sumatera karena ditemukan bekas gigitan dan jejak kaki harimau di sekitarnya

“Bekas gigitannya seperti gigitan harimau. Kemudian ada bekas kaki harimau. Jadi kesimpulannya kerbau itu dimangsa harimau,” kata Ade.

Sebagai tindak lanjut kejadian ini, Ade mengatakan, pihaknya akan melakukan upaya pengusiran harimau sumatera dengan patroli di sekitar lokasi kejadian.

“Kita juga akan melakukan sosialisasi, edukasi dan penyuluhan agar harimau itu tidak dibunuh,” kata Ade.

BKSDA Agam, kata Ade, juga akan memasang perangkap agar harimau itu bisa ditangkap hidup-hidup dan selanjutnya dievakuasi.(Edt)

 

 

Sumber : kompas.tv

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kakanwil KemenHam Jambi Audiensi dengan Gubernur Jambi Bahas Kerja Sama dan Penguatan Sarpras
Gebrakan 100 Hari Kerja Irjen Pol Krisno H. Siregar, Polda Jambi Berhasil Ungkap Peredaran Narkoba dan Korupsi Miliaran Rupiah
Warga Desa Suka Maju Hilang, Diduga Terbawa Arus Sungai Saat Mencari Rumput di Bawah Jembatan
Warga Binaan Lapas Perempuan Kelas IIB Jambi di Razia dan Tes Urine 
Letkol Inf Dedy Pungky Irawanto Resmi Jabat Dandim 0416/Bute
Jadi Pemateri LKK Mahasiswa PMKRI Cabang Jambi, Dirintelkam Polda Jambi ; Militansi dalam Berorganisasi Sangat Penting
Gebrakan Kapolda Jambi yang Baru, Berhasil Ungkap Kasus Korupsi dengan Kerugian Rp21,8 Miliar
Empat Pejabat Utama Polda Jambi dan Kapolres Tebo Berganti
Berita ini 527 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 18:11 WIB

Kakanwil KemenHam Jambi Audiensi dengan Gubernur Jambi Bahas Kerja Sama dan Penguatan Sarpras

Rabu, 16 April 2025 - 19:18 WIB

Gebrakan 100 Hari Kerja Irjen Pol Krisno H. Siregar, Polda Jambi Berhasil Ungkap Peredaran Narkoba dan Korupsi Miliaran Rupiah

Rabu, 16 April 2025 - 00:07 WIB

Warga Desa Suka Maju Hilang, Diduga Terbawa Arus Sungai Saat Mencari Rumput di Bawah Jembatan

Selasa, 15 April 2025 - 19:12 WIB

Warga Binaan Lapas Perempuan Kelas IIB Jambi di Razia dan Tes Urine 

Senin, 14 April 2025 - 18:09 WIB

Letkol Inf Dedy Pungky Irawanto Resmi Jabat Dandim 0416/Bute

Berita Terbaru

Kamabicab gerakan pramuka cabang Tanjab Barat Anwar Sadat dan pengurus saat dikukuhkan (Pro)

Advetorial

Anwar Sadat Ketua Kamabicab Gerakan Pramuka Tanjabbar 2024-2029

Rabu, 16 Apr 2025 - 23:14 WIB

Wakil Bupati Tanjab Barat Katamso Menghadiri Musrenbang RKPD di Jambi (Pro)

Advetorial

Wabup Katamso Mengikuti Kegiatan Musrenbang RKPD 2026 di Jambi

Rabu, 16 Apr 2025 - 22:17 WIB