Ustadz Abdul Somad Akan Nikah Dengan Fatimah Az Zahra Santri Asal Jombang

- Redaksi

Minggu, 25 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

FOTO : Suarabali.id

FOTO : Suarabali.id

JOMBANG – Dai kondang, Ustadz Abdul Somad (UAS) akan menikahi santriwati asal Jombang.

Gadis yang akan menjadi istri Ustadz Abdul Somad adalah Fatimah Az Zahra Salim Barabud, warga Kecamatan Peterongan, Jombang.

Usia santriwati Pondok Modern Darussalam Gontor Putri di Mantingan, Ngawi itu baru genap 20 tahun pada 1 Oktober nanti.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Usia Fatimah terpaut 24 tahun dengan Ustaz Abdul Somad yang lahir di Kabupaten Asahan, Sumut 18 Mei 1977.

Ulama melayu yang menyandang gelar adat Datuk Seri Ulama Setia Negara itu menjadi duda anak satu sejak bercerai dengan Mellya Juniarti pada 3 Desember 2019.

Rencana pernikahan Ustaz Abdul Somad dengan Fatimah dibenarkan Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Kantor Kemenag Jombang Ilham Rohim. Menurut dia, akad nikah mereka akan digelar 20 Mei 2021.

“Konfirmasi dari KUA Peterongan insyaallah (akad nikah) di Hotel Yusro,” kata Ilham dikutip news.detik.com, Sabtu (24/04/21).

Bibi Fatimah, Lathifah Sholeh Barabud (46) juga membenarkan rencana pernikahan keponakannya dengan ulama kondang Ustaz Abdul Somad.

Hanya saja, dia belum berani menyampaikan waktu dan tempat akad nikah Somad dengan Fatimah.

“Karena tanggalnya masih berubah-ubah, saya tidak berani. Lokasinya juga belum pasti,” terangnya.

Ia menuturkan, Ustaz Abdul Somad datang langsung ke Jombang untuk melamar Fatimah sebelum Ramadhan, sekitar Maret 2021. Ulama asal Kecamatan Kampa, Kampar, Riau itu hanya datang bersama timnya untuk menemui orang tua Fatimah.

“Beliau datang untuk taaruf sekitar Maret kemarin sebelum Ramadhan. Datang bersama timnya,” jelas Lathifah.

Tak seperti pasangan pada umumnya, lanjut Lathifah, pernikahan Ustaz Abdul Somad dengan Fatimah karena dijodohkan.

“Dijodohkan kiainya,” imbuhnya.(*)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Daftar 10 Kapolda yang Dimutasi, Termasuk Kapolda Jambi
Lima Direktur Jajaran Polda Jambi Buka Puasa Bersama Insan Pers, Kombes Pol Agus Tri : Kita Mitra Kerja dan Keluarga
Kajari Bangka Tengah Safari Ramadan di Masjid Jamiatul Khoir
Kapolres Sarolangun Ajak OKP, Mahasiswa dan Eks Geng Motor buka Puasa di Rumah Dinasnya
Bhayangkari Polairud Polda Jambi Bagikan Takjil kepada Masyarakat Nelayan dan Penambang Ketek di Kota Jambi
Polres Kerinci Bagikan Ratusan Takjil Kepada Masyarakat di Jalan
Bersama Tim ESDM dan Dinas Lingkungan Hidup, Ditreskrimsus Polda Jambi Turun ke Lokasi Bekas Tambang Batu Bara di Koto Boyo
Bersama Anggota, Dirpolairud Polda Jambi Turun Ke Sungai Bersihkan Sampah
Berita ini 738 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 13:05 WIB

Daftar 10 Kapolda yang Dimutasi, Termasuk Kapolda Jambi

Kamis, 13 Maret 2025 - 00:29 WIB

Lima Direktur Jajaran Polda Jambi Buka Puasa Bersama Insan Pers, Kombes Pol Agus Tri : Kita Mitra Kerja dan Keluarga

Minggu, 9 Maret 2025 - 18:12 WIB

Kapolres Sarolangun Ajak OKP, Mahasiswa dan Eks Geng Motor buka Puasa di Rumah Dinasnya

Sabtu, 8 Maret 2025 - 19:28 WIB

Bhayangkari Polairud Polda Jambi Bagikan Takjil kepada Masyarakat Nelayan dan Penambang Ketek di Kota Jambi

Sabtu, 8 Maret 2025 - 01:20 WIB

Polres Kerinci Bagikan Ratusan Takjil Kepada Masyarakat di Jalan

Berita Terbaru

Kapolda Jambi Berganti dari IrjenPol Rusdi Hartono kepada Irjen Pol Krisno Halomoan Siregar. Mutasi tertuang dalam ST Kapolri pada Rabu 12 Maret 2025. FOTO : LT

Kota Jambi

Daftar 10 Kapolda yang Dimutasi, Termasuk Kapolda Jambi

Kamis, 13 Mar 2025 - 13:05 WIB

Bupati Tanjab Barat Drs H Anwar Sadat, M. Ag bersama OPD terkait melakukan normalisasi drainase (LT)

Advetorial

Anwar Sadat Turun Langsung Atasi Genangan Air di Jalan Sriwijaya

Kamis, 13 Mar 2025 - 02:41 WIB

THR PNS, TNI/Polri, dan Pensiunan Cair 17 Maret. FOTO : Ist/Net

Pemerintahan

THR PNS, TNI/Polri, dan Pensiunan Cair 17 Maret

Kamis, 13 Mar 2025 - 00:57 WIB