KUALA TUNGKAL – Puncak Hari Pramuka ke-61 yang jatuh pada 14 Agustus 2022, di Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Jambi, direncanakan akan diperingati di Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Jambi bulan Agustus 2022 mendatang.
Selaku tuan Rumah, Kwarcab gerakan Pramuka Tanjung Jabung Barat saat ini masih melakukan berbagai persiapan venue kegiatan yang direncanakan akan digelar di Stadion Bhakti Karya (Persitaj) dalam Kota Kuala Tungkal.
Hal tersebut disampaikan Ketua Kwarcab gerakan Pramuka Tanjung Jabung Barat H. Agus Sanusi, bahwa puncak Hari Pramuka 2022 direncanakan di Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Di Bulan Agustus itu ada 3 (Tiga) kegiatan besar. Mulai dari HUT Tanjung Jabung Barat, Peringatan Hari Pramuka dan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia,” sebut H agus Sanusi kepada lintastungkal, Kamis (10/2/22).
Maka dari itu sebut H. Agus Sanusi, Peringatan puncak Hari Pramuka Kwarda gerakan pramuka Jambi yang akan dilaksanakan di Kwarcab gerakan Pramuka Tanjung Jabung Barat, membutuhkan dukungan dari Pemerintah.
“Karena kegiatan ini berskala besar yang tentunya bakal dihadiri Gubernur, Bupati dan Wali Kota untuk itu kita tidak bisa bergerak sendiri dan membutuhkan dukungan Pemerintah,” sebutnya.
Agus Sanusi juga menyampaikan terkait venue kegiatan direncanakan akan dilaksanakan di Lapangan Persitaj. Sebab Lapangan persitaj dinilai memadai jika setiap Kabupaten Kota mengirim utusan di puncak peringatan Hari Pramuka tingkat Provinsi ini.
Di Hari yang sama sambung H. Agus Sanusi menyampaikan, pihaknya sudah menggelar Rapat Kordinasi terkait program kerja tahun anggaran 2022. Bahwa untuk penyusunan rencana kegiatan dan anggaran biaya Kwarcab gerakan Pramuka Tanjung Jabung Barat tahun 2022 harus lebih efisien dan lebih baik dari Tahun sebelumnya.(Bas)