TEBO – Pasca kebakaran hebat yang menghanguskan 24 kios di Pasar Unit 5, Desa Tegal Arum, Kecamatan Rimbo Bujang, Kabupaten Tebo, pada Jum’at (11/02/22) sekira pukul 03.30 WIB.
Kapolres Tebo, AKBP Fitria Mega, M.Psi, akan menerjunkan tim Trauma Healing yang terdiri dari Personil Polwan Polres Tebo, untuk mendampingi para korban Kebakaran. Baik yang tidak memiliki tempat tinggal hingga para anak-anak korban Kebakaran.
“Kita sudah siapkan tim khusus Trauma Healing dari Polwan Polres Tebo. Dimana tujuanya untuk memulihkan trauma pasca kebakaran, khususnya pada anak-anak. Metodenya nanti berupa kegiatan sosial kepada anak korban sebagai upaya memperbaiki Psikologi pasca kejadian Kebakaran, sehingga korban merasa terhibur, senang dan gembira serta mencegah timbulnya trauma yg berkepanjangan,” kata AKBP Fitria.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sebelumnya, mendapat informasi kebakaran tersebut, Kapolres Tebo, AKBP Fitria Mega bersam Bupati Tebo, Sukandar, Wakil Bupati Tebo, Syahlan, Dandim 0416/Bute Letkol Inf Arianto Maskare Subagio, Kepala Dinas Sosial Tebo Erlynda turun langsung mengecek lokasi kebakaranbersama.
Selain mengecek, Kapolres juga memberikan bantuan kepada para korban kebakaran. Bantuan yang diberikan diantaranya Sembako, perlengkapan mandi, tikar dan tas.
Kebakaran diduga disebabkan oleh konseleting listrik mengakibatkan kerugian sebesar milyaran rupiah.
“Mudah-mudahan ini bisa meringankan beban saudara kita yang terkena musibah,” tegasnya.(Polri.go.id)