MUARO JAMBI – Mengaja situasi tetap aman dan nyaman selama Ramadhan, Polsek Sungai Gelam menggelar operasi razia jalanan termasuk menyasar kegiatan Balap Liar yang meresahkan pengguna jalan.
Kegiatan operasi kepolisian tersebut dipimpin oleh Kapolsek Sungai Gelam IPDA Yohanes Candra, SE. dan ini merupakan razia balap liar dan kelengkapan kendaraan bermotor di Desa Sungai Gelam, Kamis, (7/4/22) sekira pukul 16.00 WIB.
“Razia di Jalan Baru arah Desa Petaling Jaya Petaling Jaya, RT 19 Desa Sungai Gelam, Kecamatan Sungai Gelam,” ucap Kapolsek
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kapolsek menambahkan, dalam kegiatan ini ada belasan unit sepeda motor diamankan, karena kedapatan melakukan aksi balap liar.
“Sebanyak 13 unit sepeda motor yang diamankan yang siap digunakan untuk Balap Liar dan ada juga tanpa kelengkapan dokumen kendaraan,” kata IPDA Yohanes Candra.
Kemudian, bagi pemilik kendaraan yang diamankan bisa di ambil kembali ke Polsek Sungai Gelam dengan membawa dokumen surat kendaraan STNK dan BPKB, serta kelengkapan kendaraan seperti plat nopol, kaca spion,” jelasnya. (*)