KUALA TUNGKAL – Bertepatan dengan Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022, sebanyak 11 Personel Polres Tanjung Jabung Barat, Polda Jambi memperoleh kenaikan pangkat.
Upacara Korp Raport kenaikan Pangkat Personel Polres Tanjung Jabung Barat dipimpin langsung oleh Kapolres AKBP Muharman Arta, SIK, Jumat (1/7/22).
Upacata dihadiri Waka Polres Tanjab Barat KOMPOL Alhajat, S.I.K beserta, Para Kabag, Para Kasat, Para Kasi dan Para Perwira Polres Tanjab Barat di Halaman Mako Polres Tanjab Barat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kapolres Tanjung Jabung Barat AKBP Muharman Arta, SIK dalam amanatnya menyampaikan, dalam pembinaan Personel Polri yang meliputi penggunaan dan perawatan Personel Polri, salah satunya menggunakan sistem reward dan punishment.
“Dalam hal ini dinas Kepolisian memberikan reward diantaranya adalah kenaikan pangkat,” katanya.
Kapolres membeberkan, Hari ini Personel Polri yang melaksanalan kenaikan pangkat sebanyak 11 orang terdiri dari kenaikan pangkat IPDA ke IPTU 1 Orang, AIPDA ke AIPTU 1 Orang, BRIPKA ke AIPDA 5 Orang, BRIGADIR ke BRIPKA 3 Orang dan BRIPTU ke BRIGADIR 1 Orang.
“Korp Raport kenaikan pangkat diharapkan tidak hanya sesuatu yang dianggap seremonial. Namun hendaknya dapat diikuti dengan kualitas dan semangat kerja, sehingga menghasilkan kinerja yang maksimal sesuai pangkat yang diemban,” pintanya.
Kapolres AKBP Muharman Arta dalam amanatnya berharap kedepan, Personel Polri dapat dan mampu menghadapi tantangan tugas serta menyelesaikannya dengan baik, khususnya bagi Personel Polres Tanjung Jabung Barat.
“Hadapi tantangan dan selesaikan tugas dengan baik. Karena seberat apapun tantangan yang dihadapi kita tidak dapat mengelak dari konsekuensi tugas Polri,” pesannya.
Terpisah Aipda Depi Ardianto salah seorang Personel Polres Tanjung Jabung Barat yang memperoleh kenaikan Pangkat dari Bripka ke Aipda ini mengucap syukur atas kenaikan pangkat yang diterima.
“Yang jelas saya pribadi bersyukur atas amanah diberikan. In sya Allah dengan kenaikan pangkat ini menjadi motivasi bagi diri saya dalam memberikan pelayanan terbaik bagi Rakyat khususnya Warga Masyarakat dimana saya ditugaskan,” ucapnya.(Bas)