Gandeng PC PMII, Polres Tanjabbar Berikan Bantuan Paket Sembako

- Redaksi

Rabu, 7 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dok Kegiatan Bakti Sosial Pemberian Paket Sembako oleh PJU Polres Tanjung Jabung Barat bersama pengurus PC PMII Tanjung Jabung Barat, Rabu (7/9/2022). FOTO : HMSRES TJB

Dok Kegiatan Bakti Sosial Pemberian Paket Sembako oleh PJU Polres Tanjung Jabung Barat bersama pengurus PC PMII Tanjung Jabung Barat, Rabu (7/9/2022). FOTO : HMSRES TJB

KUALA TUNGKALPolres Tanjung Jabung Barat, Polda Jambi bersama PC PMII Tanjung Jabung Barat melaksanakan kegiatan Bakti Sosial pemberian Paket Sembako kepada Warga Masyarakat Kuala Tungkal yang terdampak Inflasi Pasca kebijakan kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM), Rabu (7/9/2022).

Kapolres Tanjung Jabung Barat, Polda Jambi AKBP Muharman Arta, SIK melalui Kasat Intelkam AKP Hermanto mengatakan, 30 Paket Sembako yang diberikan dengan sasaran kepada Warga Masyarakat betul – betul membutuhkan bantuan guna meringankan beban yang bersangkutan pasca kenaikan BBM.

“Kalau dibilang Warga yang terdampak, saya rasa banyak. Namun demikian untuk paket sembako yang diberikan adalah mereka yang betul – betul membutuhkan,” katanya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kasat menyebutkan, bantuan yang diberikan sebagai wujud kepedulian Polres Tanjung Jabung Barat ini selain diharapkan dapat meringankan beban Warga Masyarakat yang kurang mampu pasca penyesuaian harga BBM yang ditetapkan Pemerintah, dalam kegiatan ini juga disampaikan kepada Warga Masyarakat agar menjaga kondusifitas Kamtibmas di wilayah masing – masing.

“30 Paket Sembako yang diberikan Personel Polres dan PC PMII Tanjung Jabung Barat ini berupa Beras, Minyak Goreng, Telur, Gula Pasir, Mie Instan dan Teh,” bebernya.

Kasat Intelkam Polres Tanjung Jabung Barat, Polda Jambi berharap melalui kegiatan ini dapat mempererat hubungan silaturahmi antar Masyarakat dengan Polres Tanjung Jabung Barat yang siap memberikan pelayanan dan bantuan manakala ada keluhan dari Masyarakat.

Untuk diketahui pemberian 30 Paket Sembako dilakukan oleh Para PJU Polres Tanjung Jabung Barat, Polda Jambi bersama Ketua PC PMII dan Pengurus.(Bas)

Dok Kegiatan Bakti Sosial Pemberian Paket Sembako oleh PJU Polres Tanjung Jabung Barat bersama pengurus PC PMII Tanjung Jabung Barat, Rabu (7/9/2022). FOTO : HMSRES TJB
Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kunjungan Supervisi Ketahanan Pangan dan Lokasi SPPG Polda Jambi ke Polres Tanjab Barat
Ruko di Jalan Nelayan Terbakar, Pemilik Turun dari Lantai 4 Bangunan
Ketua DPRD Hadiri Isra Mi’raj di Masjid Nurul Huda
Hilang 2 Hari, Nelayan Kuala Tungkal Tenggelam di Perairan Pangkal Duri Ditemukan
Hadirkan Layanan Transportasi Online di Tanjung Jabung Barat, Kini Maxim Resmi Beroperasi di Kota Tungkal Ilir
Bupati Anwar Sadat Dukung Pembangunan PKS ; Tingkatkan Ekonomi dan Penyerapan Tenaga Kerja Lokal
Kembangkan Sentra Ternak Rakyat, PetroChina Kembali Berikan Bantuan 30 Ekor Kambing di Tanjab Barat
Kecurigaan Ketua Kelompok Tani Mandiri Desa Purwodadi Terhadap Sosialisasi PT Trimitra Lestari dengan Pemkab
Berita ini 165 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 28 Februari 2025 - 19:37 WIB

Kunjungan Supervisi Ketahanan Pangan dan Lokasi SPPG Polda Jambi ke Polres Tanjab Barat

Minggu, 16 Februari 2025 - 18:40 WIB

Ruko di Jalan Nelayan Terbakar, Pemilik Turun dari Lantai 4 Bangunan

Kamis, 23 Januari 2025 - 13:45 WIB

Ketua DPRD Hadiri Isra Mi’raj di Masjid Nurul Huda

Selasa, 7 Januari 2025 - 18:54 WIB

Hilang 2 Hari, Nelayan Kuala Tungkal Tenggelam di Perairan Pangkal Duri Ditemukan

Senin, 9 Desember 2024 - 18:08 WIB

Hadirkan Layanan Transportasi Online di Tanjung Jabung Barat, Kini Maxim Resmi Beroperasi di Kota Tungkal Ilir

Berita Terbaru