Pemprov Jambi dan Korem 042/Gapu MoU Karya Bhakti TNI Pembangunan Jalan Simpang Karmeo-Kilangan

- Redaksi

Selasa, 18 Oktober 2022 - 18:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono dan Kadis PUPR Provinsi Jambi Ir. Muhammad Fauzi, MT Menandatangani Mou Kerja Sama tentang Karya Bhakti TNI Tahun 2022 di Ruang Rapat Makorem Lantai 2, Selasa (18/10/22). FOTO : Penrem

Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono dan Kadis PUPR Provinsi Jambi Ir. Muhammad Fauzi, MT Menandatangani Mou Kerja Sama tentang Karya Bhakti TNI Tahun 2022 di Ruang Rapat Makorem Lantai 2, Selasa (18/10/22). FOTO : Penrem

JAMBI – Komandan Korem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono bersama Kadis PUPR Provinsi Jambi Ir. Muhammad Fauzi, MT menandatangani kerja sama antara Pemerintah Provinsi Jambi dengan Korem 042/Gapu tentang Karya Bhakti TNI Tahun 2022.

Penandatangan kerjasama tersebut dilangsungkakn di Ruang Rapat Makorem Lantai 2 Jalan Jendral Urip Sumoharjo, Sungai Putri, Kota Jambi, Selasa (18/10/22).

Kapenrem 042/Gapu Mayor Inf RM Hatta menyebutkan MoU ini terkait Pelaksanaan Karya Bhakti TNI Pembangunan jalan alternatif Simpang Karmeo – Kilangan sepanjang 43,7 KM di Kabupaten Batanghari.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono mengucapkan terima kasih dan bersyukur atas kepercayaan dan amanah dari Pemerintah Provinsi Jambi kepada Korem 042/Gapu untuk berkontribusi meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan membuka akses jalan.

Lanjut Danrem, Karya Bakti TNI ini dilaksanakan merupakan salah satu bentuk optimalisasi kegiatan pembinaan teritorial dengan harapan agar aspek kehidupan masyarakat lebih baik sehingga tingkat kesejahteraan masyarakat menjadi lebih meningkat.

Selain itu dengan dibukanya akses jalan ini dapat mendukung tugas Korem 042/Gapu untuk melaksanakan pembinaan teritorial lebih jauh lagi, sehingga dapat meningkatkan aspek pertahanan di wilayah Korem 042/Gapu dalam menyelesaikan dan menjawab berbagai persoalan yang dihadapi bangsa dan negara.

Angkatan Darat sangat berkomitmen untuk melaksanakan amanah ini dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan perintah Kasad, prajurit harus hadir ditengah-tengah masyarakat dan memberikan solusi serta dengan adanya kegiatan Karya Bakti TNI adalah menjadi bukti Kemanunggalan TNI-Rakyat, tambahnya.

Pada kesempatan yang sama Kadis PUPR menyampaikan MoU ini merupakan amanat bersama, banyak hal yang dihasilkan dengan kerjasama ini diantaranya, mengurangi kemacetan, memperpendek jarak tempuh dan meningkatkan kehidupan masyarakat serta yang nantinya jalan ini akan ditingkatkan menjadi jalan Provinsi.

MoU ini bukan pertama kali kita dilaksanakan, kerjasama telah dilakukan beberapa kali dan berharap juga ini bukan yang terakhir.

“Harapannya kedepan kerjasama yang baik akan menghasilkan yang terbaik”, tutupnya.(End)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Centrepark Klarifikasi Insiden di Area Parkir Jamtos: Telah Diselesaikan Secara Damai oleh Kedua Belah Pihak
Anwar Sadat Ketua Kamabicab Gerakan Pramuka Tanjabbar 2024-2029
Wabup Katamso Mengikuti Kegiatan Musrenbang RKPD 2026 di Jambi
Demi Kota Sehat, Anwar Sadat dan Jajaran OPD Bersih-Bersih Drainase
Bupati Anwar Sadat : Komitmen Daerah Tanjab Barat Bentuk Satgas PSN
Dandim 0419/Tanjab Tinjau Dua Desa di Kecamatan Bram Itam Persiapan TMMD ke -124
Polresta Jambi Gagalkan Perdagangan Gelap Sisik Trenggiling & Cula Badak
Wabup Katamso Sebut Peran PKK Sangat Penting Dalam Pengembangan Sosial Ekonomi
Berita ini 111 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 18:03 WIB

Centrepark Klarifikasi Insiden di Area Parkir Jamtos: Telah Diselesaikan Secara Damai oleh Kedua Belah Pihak

Rabu, 16 April 2025 - 23:14 WIB

Anwar Sadat Ketua Kamabicab Gerakan Pramuka Tanjabbar 2024-2029

Rabu, 16 April 2025 - 22:17 WIB

Wabup Katamso Mengikuti Kegiatan Musrenbang RKPD 2026 di Jambi

Rabu, 16 April 2025 - 20:30 WIB

Demi Kota Sehat, Anwar Sadat dan Jajaran OPD Bersih-Bersih Drainase

Selasa, 15 April 2025 - 15:03 WIB

Dandim 0419/Tanjab Tinjau Dua Desa di Kecamatan Bram Itam Persiapan TMMD ke -124

Berita Terbaru

Kamabicab gerakan pramuka cabang Tanjab Barat Anwar Sadat dan pengurus saat dikukuhkan (Pro)

Advetorial

Anwar Sadat Ketua Kamabicab Gerakan Pramuka Tanjabbar 2024-2029

Rabu, 16 Apr 2025 - 23:14 WIB

Wakil Bupati Tanjab Barat Katamso Menghadiri Musrenbang RKPD di Jambi (Pro)

Advetorial

Wabup Katamso Mengikuti Kegiatan Musrenbang RKPD 2026 di Jambi

Rabu, 16 Apr 2025 - 22:17 WIB