KUALA TUNGKAL – Menyongsong Pemilu Serentak 2024 DPD Partai Perindo Tanjung Jabung Barat, Jambi sudah menyusun strategi dan nama – nama yang bakal maju dalam pesta demokrasi 5 (Lima) Tahunan ini.
Bahkan, untuk Provinsi dan DPR RI, DPD Partai Perindo Tanjung Jabung Barat sudah mempersiapkan nama – nama yang akan maju ke Senayan dan DPRD Provinsi Jambi.
” Kalau untuk di Tanjung Jabung Barat target kita tetap 5 (Lima) Kursi dengan rincian 1 (Satu) Dapil Satu Kursi,” ungkap Ketua DPD Partai Perindo Tanjung Jabung Barat, Syafrizal Lubis, Selasa (24/1/23).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sementara untuk Caleg di Tanjung Jabung Barat ungkap Pria yang akrab disapa Ogek ini, penjaringan sudah hampir final dan Bulan Februari mendatang, nama – namanya akan dikirim ke Provinsi.
” Ada Pak Husin Tanjung untuk DPR RI, ada Pak H Azwar untuk DPRD Provinsi Jambi,” ucapnya.
Sementara Sekretaris Perindo Tanjung Jabung Barat Amirullah menambahkan, untuk Pemilu serentak 2024 seperti di Tanjung Jabung Barat Perindo akan mengupayakan setiap Daerah Pemilihan (Dapil) akan diisi full Calon Legislatif.
” Saat ini untuk keterwakilan 30 persen siap dan untuk Caleg dari kaum Millenial ada sekitar 60 Persen,” ucapnya.(Bas)