JAMBI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) pusat telah menetapkan tim seleksi untuk calon anggota KPU Provinsi Jambi pada periode 2023-2028.
Penetapan tim seleksi ini berdasarkan Surat Keputusan KPU nomor 47 tahun 2023 tentang Penetapan Keanggotaan Tim Seleksi Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum di 20 provinsi yakni, Bengkulu, Jambi, Sumatera Barat, Kepualaun Riau, Kepulauan Bangka Belitung, Banten, DKI Jakarta, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Papua Selatan, Papua Pegunungan, dan Papua Barat Daya.
Berikut ini daftar nama Timsel KPU Provinsi Jambi periode 2023-2028.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
- Abu Bakar
- Dompak MT Napitupulu
- M Nazom
- Pahmi
- Sriani
Berdasarkan penetapan itu disebutkan Tim seleksi akan mulai melaksanakan proses tahapan seleksi calon Anggota Komisi Pemilihan Umum Provinsi terhitung bulan Februari sampai dengan April 2023.
Penetapan ini ditandatangani langsung oleh Ketua KPU Hasyim Asy’ari tertanggal 27 Januari 2023.
Berikut untu Tim Seleksi Anggota KPUD di 20 Provinsi
TTD Dan Stempel Pengumuman … by Matius Alfons