Terkait Video Asusila Mahasiswa di Jambi, Ini Kata Polisi

- Redaksi

Sabtu, 18 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasubdit Cyber Ditreskrimsus Polda Jambi AKBP Reza Khomeni. FOTO : ISt

Kasubdit Cyber Ditreskrimsus Polda Jambi AKBP Reza Khomeni. FOTO : ISt

JAMBI – Kepolisian Daerah (Polda) Jambi masih melakukan patroli siber terkait video asusila yang dilakukan sepasang kekasih diduga mahasiswa salah satu universitas di Jambi.

Video berdurasi 20 detik tersebut sempat viral di berbagai platform sosial media, seperti TikTok dan WhatsApp.

Kasubdit Cyber Ditreskrimsus Polda Jambi AKBP Reza Khomeni di Jambi, Sabtu, mengatakan sampai saat ini belum ada laporan yang masuk mengenai video tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saat ini belum ada laporan yang masuk ke kami mengenai video tersebut, tapi kami akan patroli siber,” kata Reza, Sabtu (18/5/24).

Dia mengatakan pihak kepolisian akan melakukan patroli siber dan profilling pelaku yang diduga berada di dalam video itu.

“Setelah mengetahui identitas keduanya maka akan kami klarifikasi,” kata Reza.

Polisi Imbau Tak Disebar Lagi

Mantan Kasat Lantas Polresta Bandar Lampung ini meminta masyarakat yang memiliki video atau menerima kiriman video asusila itu agar segera menghapus dan tidak menyebarkan video tersebut.

“Itu yang kami minta kepada masyarakat untuk tidak menyebarluaskan video tersebut,” kata dia.

Reza menyebutkan penyebar video asusila itu dapat dikenakan Undang-Undang ITE khususnya Pasal 27 ayat 1 bahwa barang siapa yang menyebarluaskan, mendistribusikan, mentransmisikan konten bermuatan asusila dapat dipidana ancaman enam tahun

“Cukup dihapus, nanti tersebar pada anak-anak di bawah umur,” tandasnya.

Hingga saat ini Video 20 detik yang memperlihatkan pemerannya tidak menggunakan pakaian masih hangat dalam perbincangan warga.

Video asusila itu menyebar berantai di dalam pesan singkat WhatsApp.

Pesan itu juga menarasikan bahwa dalam video itu mahasiswa perguruan tinggi di Jambi yang dilakukan di sebuah hotel.

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Penulis : Angah

Editor : Redaksi

Sumber Berita : Lintastungkal

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kapal Nelayan Tabrak Kapal Tongkang di Perairan Tanjab Timur 3 Orang Hilang
Gotong Papan Himbauan, Remaja Masjid Nur Annisa Polres Tanjab Barat Meriahkan Arakan Sahur
Dinas Ketahanan Pangan Tanjabbar Gelar GPM Sambut Ramadhan 1446 Hijriah
Polda Jambi Gelar Kegiatan Baksos Polri Presisi Gandeng Mahasiswa dan OKP
Sambut Bulan Ramadhan, Inisiatif Abdi Rubah Wajah Pelabuhan Roro Penuh Warna
Hermansyah : TS Kopi Tiam dan Biliar Daya Tarik Wisata serta Wadah Calon Atlet Asah Kemampuan
BREAKING NEWS : Kubikel Gardu Hubung Kuala Tungkal Keluarkan Asap Sejumlah Wilayah Padam
Subdenpom II/2-2 Tanjab Sosialisasi OPS Gaktib
Berita ini 197 kali dibaca
Ikuti Terus Berita Terkini Terkait Peristiwa, Pilkada 2024, Kriminal, Edukasi dan lainnya dari LintasTungkal.com setiap harinya.

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 14:55 WIB

Kapal Nelayan Tabrak Kapal Tongkang di Perairan Tanjab Timur 3 Orang Hilang

Sabtu, 1 Maret 2025 - 15:11 WIB

Dinas Ketahanan Pangan Tanjabbar Gelar GPM Sambut Ramadhan 1446 Hijriah

Jumat, 28 Februari 2025 - 22:33 WIB

Polda Jambi Gelar Kegiatan Baksos Polri Presisi Gandeng Mahasiswa dan OKP

Jumat, 28 Februari 2025 - 20:31 WIB

Sambut Bulan Ramadhan, Inisiatif Abdi Rubah Wajah Pelabuhan Roro Penuh Warna

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:19 WIB

Hermansyah : TS Kopi Tiam dan Biliar Daya Tarik Wisata serta Wadah Calon Atlet Asah Kemampuan

Berita Terbaru