Kegiatan ini berlangsung dengan pendampingan dari petugas pembinaan, guna memastikan kelancaran dan efektivitas proses belajar.
Lebih lanjut Kalapas menjelaskan, pihaknya saat ini telah melakukan proses pembelajaran yang memasuki tahap akhir Semester II. Para peserta didik sedang dalam persiapan untuk menghadapi ujian semester yang dijadwalkan akan dilaksanakan pada bulan Juni 2025.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dirinya juga menambahkan, tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan akses pendidikan formal kepada WBP yang belum menyelesaikan pendidikan dasar dan menengah.
“Kita juga tengah mempersiapkan WBP untuk mengikuti ujian kesetaraan nasional dan memperoleh ijazah yang sah secara administratif,” sambungnya.
Selain itu juga, kegiatan ini bertujuan untuk menambah nilai-nilai kedisiplinan, tanggung jawab, melindungi segenap Bangsa, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, serta ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial, seperti yang tertuang pada alinea keempat Pembukaan UUD 1945, serta semangat belajar sebagai bagian dari pembinaan kepribadian serta mendukung pelaksanaan sistem pemasyarakatan yang edukatif dan humanis. (Viryzha)
Penulis : Viryzha
Editor : Redaksi
Sumber Berita: Lintastungkal
Halaman : 1 2