TUNGKAL ILIR – Haul Syekh Abdul Qadir Al Jailani dan Tabligh Akbar Majelis Dzikir akan dilaksanakan di Pondok Pesantren Al Baqiyatush Shalihat 4-5 November 2022 dan Kejurprov Catur Jambi dilaksanakan di Hotel Masa Kini dari 4-9 November 2022, menjadi berkah tersendiri bagi pengusaha penginapan.
Bagaimana tidak, dengan digelarnya dua kegiatan Akbar tersebut, semua Kamar yang dimiliki Hotel Masa Kini Kuala Tungkal terisi penuh.
Manager Hotel Masa Kini Kuala Tungkal, Hamdani mengaku bersyukur. Sebab, dengan diselenggarakannya Kejurprov Catur dan Haul di Ponpes Al Baqiyatush Shalihat, semua Kamar yang tersedia di Hotel Masa Kini terisi penuh.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Alhamdulilah Bang menambah pemasukan bagi Hotel. Karena kamar kita terisi semua tidak hanya oleh Panitia maupun Atlet Catur Kejurprov, tetapi juga ditempati oleh Jamaah Haul,” ucap Hamdani bersyukur, Sabtu (5/11/22).
Bahkan kata Hamdani kepada lintastungkal, hingga Hari ini mendekati pelaksanaan Haul, pesanan dari Jamaah sudah masuk. Kendati kamar yang tersedia sudah banyak ditempati peserta Kejurprov seperti salah satunya dari Kabupaten Muaro Jambi.
“Saya rasa tidak hanya Hotel Masa Kini yang bertambah pemasukannya. Mungkin penginapan lain juga mendapatkan pemasukan serupa,” katanya.
Hamdani berharap dengan kegiatan ini tidak hanya menambah pemasukan bagi Penginapan, tetapi juga dapat menambah pemasukan bagi Pengelola Rumah Makan dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah atau UMKM di Tanjung Jabung Barat.
“Kondisi hari ini memang sedikit berbeda degan Hari – Hati biasanya dimana kamar yang disewa mencapai 50 Persen. Alhamdulillah ini patut kita syukuri,” tukasnya.(Bas)