BRAM ITAM – Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 Kodim 0419/Tanjab bahu membahu dengan masyarakat Desa melakukan proses pengerjaan Sumur Bor di SDN 092 Tanjab Barat yang berlokasi di RT 03, Dusun Permata Indah, Desa Kemuning, Kecamatan Bram Itam, Senin (12/5/2025).
Pembuatan Sumur Bor ini merupakan bagian dari kegiatan sasaran fisik Program Unggulan Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak yang dilaksanakan Satgas TMMD bersama masyarakat Desa setempat.
“Sumur Bor salah satu dari lima titik program sumber air bersih yang ditargetkan dalam pelaksanaan TMMD kali ini,” ungkap Pasiter Kodim 0419/Tanjab Kapten Inf Rudi Chandra Marpaung di Lokasi Pengeboran.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pasiter mengatakan titik pengeboran ini diprioritaskan karena berada di Lingkungan Sekolah Dasar yang tidak hanya berfungsi sebagai pusat pendidikan tetapi juga sebagai fasilitas penting bagi warga sekitar.
“Kedalaman pengeboran mencapai 150 Meter yang nantinya akan memberi manfaat langsung kepada 48 Kepala Keluarga di Lingkungan sekitar,” katanya.
“Tidak hanya itu, manfaat dari Sumur Bor ini akan dirasakan oleh Ratusan Siswa dan Guru yang melaksanakan kegiatan belajar mengajar,” tambahnya.
Pasiter juga mengatakan bahwa Air bersih adalah salah satu kebutuhan utama masyarakat Desa Kemuning dan pihaknya berkomitmen penuh agar proses pegerjaan Sumur Bor berjalan lancar hingga tuntas.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari sasaran fisik TMMD dan sekaligus implementasi dari Program TNI AD Manunggal Air Bersih,” katanya.
Penulis : Pentjb/Bas
Sumber Berita: Lintastungkal/pentjb