Bupati Safrial Lepas 4.000 Paket Sembao untuk Pasar Murah Lebaran

- Redaksi

Senin, 20 Mei 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LINTASTUNGKAL.COM, KUALA TUNGKAL – Bupati Tanjung Jabung Barat DR. Ir. H. Safrial, MS didampingi Wakil Bupati Drs. H. Amir Sakib melepas 4.000 paket sembako untuk Pasar Murah menyambut Idul Fitri 1440 H.

Kegiatan pelepasan mobil pengangkut sembako pasar murah Dinas KUKM Perindag Kabupaten Tanjab Barat dilangsungkan di Alun-Alun Kota Kuala Tungkal, Senin (20/05/19).

Bupati H. Safrial berharap paket sembako murah yang diluncurkan ini benar-benar tepat sasaran sehingga manfaatnya dapat dirasakan bagi masyarakat yang kondisinya kurang mampu untuk memenuhi kebutuhan menyambut hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriyah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepala Dinas KUKM Perindag Syafriwan, SE melalui Kabid Pasar Yenni Putriyati Rosa, SH mengatakan 4000 Paket sembako murah yang dilepas ditujukan bagi masyarakat kurang mampu di 10 desa/ kelurahan dalam Kecamatan Tungkal Ilir.

Sementara untuk penjualannya paket sembako diserahkan kepada pihak Kelurahan atau Lurah, mulai hari ini Senin hingga Sabtu (20-25 Mei 2019)

“Penjualan kita serahkan ke Kelurahan, karena mereka yang tau warganya yang mana yang kurang mampu,” jelas Yenni.

Untuk rincian setiap Kelurahan/desa yakni Kelurahan Tungkal IV Kota sebanyak 250 Paket, Kelurahan Tungkal III 488 Paket, Kelurahan Tungkal II sebanyak 516 Paket, Desa Tungkal I sebanyak 250 Paket, Kelurahan Tungkal Harapan sebanyak 808 Paket.

Kemudian Kelurahan Kampung Nelayan sebanyak 709 Paket, Kelurahan Patunas sebanyak 288 Paket, Kelurahan Sriwijaya sebanyak 191 Paket, Kelurahan Sungai Nibung sebanyak 200 Paket, dan Desa Teluk Sialang Sebanyak 300 Paket.

“Setiap paket sembako itu terdiri dari 1 Kg Tepung Terigu, 1 Kg Gula Pasir, dan 1 Liter Minyak Goreng,” bebernya.

Editor : Tim Redaksi

Komentar pada Artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

Berita Terkait

Gerakan Pangan Murah, Warga Tanjab Barat Harap Sering Digelar Pemerintah Daerah
Bupati Tanjabbar Sampaikan Peraturan RTRW di Rakor Lintas Sektoral Rencana Tata Tuang
Bupati Bersama Kapolres Tanjabbar Safari Ramadhan di Desa Kampung Baru Kecamatan Batang Asam
Ketua DPRD : Kehadiran Menparekraf Hendaknya Jadi Motivasi Pelaku UMKM dalam Berkreasi
Bupati Tanjab Barat Buka Bazar Ekraf Ramadhan 2024
Bulog Jamin Stok Beras Untuk Bulan Ramadhan Hingga Juni 2024 di Medan Aman
Bupati Tanjab Barat Apresiasi Dedikasi AKBP Padli dan Ucapkan Selamat Datang kepada AKBP Agung Basuki
Safari Jum’at di Masjid As-Sahabah, Bupati Anwar Sadat Mohon Do’a untuk Menuntaskan Program Pembangunan
Berita ini 30 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 27 Maret 2024 - 23:09 WIB

Gerakan Pangan Murah, Warga Tanjab Barat Harap Sering Digelar Pemerintah Daerah

Rabu, 27 Maret 2024 - 13:02 WIB

Bupati Tanjabbar Sampaikan Peraturan RTRW di Rakor Lintas Sektoral Rencana Tata Tuang

Sabtu, 23 Maret 2024 - 19:09 WIB

Bupati Bersama Kapolres Tanjabbar Safari Ramadhan di Desa Kampung Baru Kecamatan Batang Asam

Rabu, 20 Maret 2024 - 15:42 WIB

Ketua DPRD : Kehadiran Menparekraf Hendaknya Jadi Motivasi Pelaku UMKM dalam Berkreasi

Sabtu, 16 Maret 2024 - 10:11 WIB

Bupati Tanjab Barat Buka Bazar Ekraf Ramadhan 2024

Rabu, 13 Maret 2024 - 19:16 WIB

Bulog Jamin Stok Beras Untuk Bulan Ramadhan Hingga Juni 2024 di Medan Aman

Kamis, 22 Februari 2024 - 14:11 WIB

Bupati Tanjab Barat Apresiasi Dedikasi AKBP Padli dan Ucapkan Selamat Datang kepada AKBP Agung Basuki

Sabtu, 17 Februari 2024 - 21:27 WIB

Safari Jum’at di Masjid As-Sahabah, Bupati Anwar Sadat Mohon Do’a untuk Menuntaskan Program Pembangunan

Berita Terbaru