Tentunya ini peran serta Direktur Kepolisian Perairan dan Udara Polda Jambi sehingga pertemuan kita bisa saling mengenal, dan terus saling belajar ketika kita bertemu orang-orang baru untuk menambah wawasan serta ilmu pengetahuan, pungkasnya.
Sementara itu, Ketua PWI Kota Jambi Irwansyah turut menyampaikan ucapan terima kasih kepada Dir Polairud Polda Jambi Kombes Pol Agus Tri Waluyo yang memfasilitasi kami wartawan untuk bisa bersilaturahmi dengan seorang senior Jurnalis, pakar komunikasi Motivator Nasional DR Aqua Dwipayana.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Ini merupakan pengalaman baru bagi kami untuk bisa saling belajar kepada senior kami,” ujarnya.
Kita juga mengucapkan terima kasih karena telah diberikan oleh-oleh berupa buku yang ditulis sendiri oleh DR Aqua Dwipayana beserta tanda tangannya, dan kami juga bisa menambahkan ilmu pengetahuan serta wawasan dalam menjalankan tugas sebagai seorang Jurnalis.
“Semoga ini awal bagi kami untuk saling bersilaturahmi, sebagai mentor, dan Motivator,” pungkas Irwansyah.
Tampak hadir mendampingi Dirpolairud Polda Jambi, Wadir Polairud AKBP Helly, Kasubdit Gakkum AKBP Wahyu Hidayat, Kasubdit Patroli Ditpolairud AKBP Lukman dalam silaturahmi Wartawan di Kota Jambi bersama DR Aqua Dwipayana Pakar Komunikasi Motivator Nasional.
Penulis : Dhea
Editor : Redaksi
Sumber Berita : Lintastungkal