KUALA TUNGKAL – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tanjung Jabung Barat Jambi melaksanakan Rapat paripurna kedua dalam penyampaian pemandangan umum anggota DPRD dengan membawakan suara Fraksi – Fraksi DPRD, Kamis (6/4/23).
Rapat Paripurna yang dipimpin langsung Wakil Ketua DPRD Ahmad Jahfar dan dihadiri para Anggota Dewan ini para anggota DPRD membawakan suara Fraksi – Fraksi terkait Laporan Keterangan Pertanggungjawaban atau LKPJ Bupati Tanjung Jabung Barat Tahun Anggaran 2022.
” Rapat Paripurna kedua ini sebagai tindak lanjut dari Rapat pertama Kamis (30/3/23) lalu dimana Bupati Tanjung Jabung Barat telah menyampaikan nota pengantar LKPJ Tahun anggaran 2022,” ungkapnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Maka dari itu hari ini ditindaklanjuti dengan penyampaian pemandangan umum anggota DPRD dengan membawakan suara Fraksi-Fraksi terhadap LKPJ Bupati Tahun Anggaran 2022.
Dalam paripurna kedua ini penyampaian pemandangan umum anggota DPRD dengan membawakan suara Fraksi-Fraksi disampaikan oleh masing-masing juru bicara.
Fraksi PDI Perjuangan disampikan oleh Ns. Neli, S. Kep, Fraksi PKB oleh Subari, S. Ag, Fraksi Golkar oleh Dedi Hadi, SH, Fraksi NasDem Berkarya oleh H. Abdurrahman, Fraksi Tanjung Jabung Barat bersatu oleh Hasbi, Fraksi Gerindra oleh H. Assek dan Fraksi PAN oleh Nova Anggun Sari.
Setelah penyampaian anggota DPRD yang membawakan suara Fraksi, paripurna akan dilanjutkan dengan penyampaian tanggapan Bupati Tanjung Jabung Barat atas pemandangan umum dari Fraksi-Fraksi terhadap LKPJ Bupati Tahun Anggaran 2022 satu pekan kedepan.(Bas)
Penulis : Bas
Editor : Bas
Sumber Berita: DPRD Tanjab Barat