Gubernur Jambi dan Wabup Amir Sakib Hadiri Tabligh Akbar Di Desa Sri Agung

- Redaksi

Sabtu, 26 Januari 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

FOTO : Plt. Gubernur Jambi Fachrori Uman dan Wabup H. Amir Sakib Saat Melantunkan Shalawat Badar

FOTO : Plt. Gubernur Jambi Fachrori Uman dan Wabup H. Amir Sakib Saat Melantunkan Shalawat Badar

LINTASTUNGKAL.COM, BATANG ASAM – Wabup Drs. H. Amir Sakib dampingi Gubernur Jambi H. Fachrori Umar ke Desa Sri Agung Kecamatan Batang Asam dalam rangka hadiri Tabligh Akbar dan Doa bersama, Jumat (25/01/19).

Apa acara digelar di Lapangan Desa Sri agung Kecamatan Batang Asam ini menghadirkan penceramah Kanjeng Romo KH. Abdul latief Madjid, R.A Pengasuh perjuangan Wahidiyah dan Ponpes Kedunglo Al -Munadhoroh Kediri – Jawa Timur.

Plt. Gubernur Jambi H. Fachrori Umar, menyampaikan bahwa tahun 2019 ini adalah tahun politik, Pemilu milih anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi/Kabupaten/Kota serta Presiden dan wakil presiden serentah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“0leh karena itu mari kita secara bersama-sama memelihara keamanan dan ketertiban serta terus menjaga persatuan dan kesatuan sehingga terwujudnya kondisi lingkungan yang kondusif dalam menyongsong Pemilu tersebut,” ujar Fahrori.

Terkait dengan kegiatan Tabligh Akbar, Fahrori berharap agar kita mampu meneladani akhlak Rosululloh SAW dalam kehidupan sehari-hari dengan menjalankan syariat islam secara kaffah dan menyuburkan kembali sunnah-sunnahnya.

Ini tentunya sejalan dengan ceramahnya Kanjeng Romo KH. Abdul Latief Madjid, R.A yang dalam tausiahnnya menyampaikan tentang meneladani akhlak Rosululloh SAW dalam kehidupan sehari-hari dengan menjalankan syariat Islam.

Sebelum mengakhiri sambutannya Plt. Gubernur Jambi Fachrori didampingi Wabup H. Amir Sakib dan diikuti oleh para masyarakat yang hadir membacakan shalawat Badar.

Hadir pada acara Kepala Biro kesramas Jambi, Kadis Pendidikan, Camat Batang asam, para kepala Desa, Kabag kesra Kabupaten Tanjab Barat, Tokoh masyarakat dan undangan lainnya. (hms)

Editor : Tim Redaksi

Komentar pada Artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

Berita Terkait

Bupati Tanjab Barat Kunjungi Pasien di RSUD KH Daud Arif ; Tersenyum Bersama di Hari Kemenangan
Rayakan Kemenangan Bersama Masyarakat, Bupati Tanjab Barat ; Mohon Maaf Lahir dan Batin
Ini Besaran Zakat Fitrah 2024 di Tanjab Barat
Ini Kelompok Orang yang Tidak Wajib Membayar Zakat Fitrah
Bupati Tanjabbar Sampaikan Peraturan RTRW di Rakor Lintas Sektoral Rencana Tata Tuang
Bupati Bersama Kapolres Tanjabbar Safari Ramadhan di Desa Kampung Baru Kecamatan Batang Asam
Tata Cara Sholat Witir 3 Rakaat
Bupati Tanjab Barat Apresiasi Dedikasi AKBP Padli dan Ucapkan Selamat Datang kepada AKBP Agung Basuki
Berita ini 55 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 10 April 2024 - 19:59 WIB

Bupati Tanjab Barat Kunjungi Pasien di RSUD KH Daud Arif ; Tersenyum Bersama di Hari Kemenangan

Rabu, 10 April 2024 - 01:18 WIB

Rayakan Kemenangan Bersama Masyarakat, Bupati Tanjab Barat ; Mohon Maaf Lahir dan Batin

Jumat, 29 Maret 2024 - 19:23 WIB

Ini Besaran Zakat Fitrah 2024 di Tanjab Barat

Jumat, 29 Maret 2024 - 19:05 WIB

Ini Kelompok Orang yang Tidak Wajib Membayar Zakat Fitrah

Rabu, 27 Maret 2024 - 13:02 WIB

Bupati Tanjabbar Sampaikan Peraturan RTRW di Rakor Lintas Sektoral Rencana Tata Tuang

Sabtu, 23 Maret 2024 - 19:09 WIB

Bupati Bersama Kapolres Tanjabbar Safari Ramadhan di Desa Kampung Baru Kecamatan Batang Asam

Selasa, 12 Maret 2024 - 20:10 WIB

Tata Cara Sholat Witir 3 Rakaat

Kamis, 22 Februari 2024 - 14:11 WIB

Bupati Tanjab Barat Apresiasi Dedikasi AKBP Padli dan Ucapkan Selamat Datang kepada AKBP Agung Basuki

Berita Terbaru