Tak sedikit penonton juga tak mau melewatkan kesempatan untuk berfoto bersama Pemotor disela-sela mereka istirahat. Mudzakir asal kabupaten Ngawi yang akrab dipanggil Dzakir menjadi idola karena berbagai prestasi yang telah diraihnya diantaranya Juara Nasional Hill Clim Trail sehingga dijuluki Si Raja Tanjakan. Ia juga berpesan “kepada anak anak untuk rajin belajar dan raih prestasi demi kesuksesan di masa depan yang lebih cerah”.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kepala Desa Sungai Papauh Zulkifli mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, masyarakat desa yang mendukung kegiatan Baksos dalam rangka pembangunan Mushola Madrasah Nurul Falah.
Zulkifli menjelaskan Selama 11 tahun desa Papauh, tentunya telah mengalami banyak perubahan disana sini. Mulai dari pembangunan insfrastruktur dan juga pembangunan non infrastruktur yang terus menerus kita lakukan bersama sama.
“Ini semua berkat kegigihan serta keuletan serta kekompakan warga desa sungai Papauh untuk bersama-sama, bergotong-royong membangun desa. Tentunya ini semua tak terlepas peran dari para tokoh masyarakat, tokoh agama,” ungkap Zulkifli.
Zulkifli mohon dukungan dan bantuan dari semua masyarakat untuk sama-sama bahu membahu melanjutkan pembangunan, supaya desa kita semakin maju dan masyarakatnya semakin makmur.
“Saya mohon kepada seluruh warga desa (sebutkan nama desanya), jangan segan-segan untuk menegur dan mengingatkan saya jika dalam menjalankan amanat sebagai kepala desa, saya melakukan hal-hal yang kurang bermanfaat untuk desa kita tercinta ini,” ucapnya.
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya