Jenazah HSH Ditemukan Di Rantau Badak Merlung Akhirnya Dimakamkan

- Editor

Jumat, 3 Mei 2019 - 04:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

FOTO : Proses Pemakaman Almarhum Mayat HH di TPU Manunggal II Kuala Tungkal, Jumat (03/04/19)

FOTO : Proses Pemakaman Almarhum Mayat HH di TPU Manunggal II Kuala Tungkal, Jumat (03/04/19)

LINTASTUNGKAL.COM, KUALA TUNGKAL – Empat hari dititipkan di kamar mayat RSUD KH Daud Arif Kuala Tungkal Tanjab Barat, mayat laki-laki Tanpa Identitas (TID) yang ditemukan warga meninggal dunia di teras masjid di Desa Rantau Badak Lamo Kecamatan Merlung akhirnya dimakamkan, Jumat (03/05/19) sekira pukul 10.00 WIB.

Almarhum dimakamkan secara Islam oleh Dinas Sosial dan RSUD KH Daud Arif, pihak kepolisian dan warga masyarakat di TPU Manunggal II Kelurahan Tungkal II Kuala Tungkal, sebelumnya disolatkan di Mushalla RSUD.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Tanjab Barat Drs. Saifuddin, MM melalui Kabid Rehsos dan Perlindungan Sosial, Drs. H. Abdul Somad membenarkan pemakaman jenazah laki-laki yang sebelumnya dikabarkan tanpa identitas diketahui dari identitas yang ditemukan bernama Henry Syahputra Harahap atas koordinasi pihaknya bersama RSUD KH Daud Arif dan Polres Tanjab Barat yang didasarkan pada Surat Polres Tanjab Barat Nomor B/105/V/2019/Reskrim tanggal 02 Mei 2019 tentang Bantuan Pemakaman.

“Atas koordinasi dengan pihak polisi atas surat polisi dan RSUD, akhirnya jenazah Hery Syahputra Harahap (46) tahun dimakamkan secara Islam di TPU Manunggal II hati ini,” terang Abdul Somad, Jumat pagi.

Ditambahkannya, inisiatif mengebumikan jenazah tersebut setelah pihak Kepolisian dan RSUD menunggu keluarga korban datang mengenali atau mengakui, namun tidak kunjung tiba sejak Selasa hingga Jumat (30 Aprikl-03 Mei 2019).

Sebelumnya, Selasa (30/04/19) sore warga Rantau Badak Lamo Kecamatan Merlung Kabupaten Tanjab Barat digegerkan dengan penemuan Sesosok mayat laki-laki tanpa identitas di teras Masjid Al-Muttaqin RT 01 Desa Rantau Badak Lamo.

BACA JUGA :  Klarifikasi Wakil Bupati Tanjab Barat Soal Pemeriksaan Polda Jambi

Mayat berjenis laki laki tanpa identitas tersebut pertama kali ditemukan oleh warga sewaktu hendak ke masjid sekitar pukul 16.00 WIB. dan dilaporkan ke Polsek Merlung.

Belakangan diketahui dari identitas ditemukan bernama Hery Syahputra Harahap berusia 46 tahun.

Oleh pihak kepoliian Polres Tanjab Barat melalui Polsek Merlung jenazah dikirim ke RSUD Daud Arif Kuala Tungkal, karena di Pukesmas Merlung tidak memiliki kamar mayat.

Proses pemakaman disaksikan pihak Polres Tanjab Barat, Dinas Sosial dan masyarakat.

Editor : Tim Redaksi

Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Berita Terkait

Klarifikasi Wakil Bupati Tanjab Barat Soal Pemeriksaan Polda Jambi
4 Hektar Lahan Perkebunan Kelapa di Kecamatan Pengabuan Terbakar
Bupati Tanjab Barat Berhentikan 4 Kepala Desa, Ini Penggantinya
Polisi Tangkap Petugas Lapas Terlibat Narkoba Libatkan Napi
Kuala Tungkal Diselimuti Kabut Asap, Tidak Sehat bagi Kelompok Sensitif!
Usai Hadiri Kongres XXV, Pengurus PWI Kota Jambi Study Tiru ke Provinsi Jawa Barat
Percepatan Penurunan Angka Stunting, Bupati Imbau Camat dan Kader Laporkan Kendala
Pendaftaran CPNS & PPPK Terkendala e-Meterai, Coba Pakai Cara Ini
Berita ini 231 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 1 Oktober 2023 - 19:00 WIB

Dampak Karhutla, TK Hingga Siswa SMP di Tanjab Barat Belajar Secara Daring

Sabtu, 30 September 2023 - 19:58 WIB

Polsek Pengabuan Selidiki Pembakar Lahan di Senyerang Tanjab Barat

Sabtu, 30 September 2023 - 19:27 WIB

4 Hektar Lahan Perkebunan Kelapa di Kecamatan Pengabuan Terbakar

Sabtu, 30 September 2023 - 14:51 WIB

Bupati Tanjab Barat Berhentikan 4 Kepala Desa, Ini Penggantinya

Sabtu, 30 September 2023 - 09:01 WIB

DPRD Tanjab Barat Tunda Sahkan Raperda Pajak Daerah dan Retribusi Menjadi PERDA

Jumat, 29 September 2023 - 11:32 WIB

DPD Partai NasDem Tanjabbar Berbagi, Hairan Sebut untuk Ringankan Beban Warga

Kamis, 28 September 2023 - 18:04 WIB

Ahmad Terpilih Ketua FPTI Tanjab Barat Periode 2023-2027

Rabu, 27 September 2023 - 00:51 WIB

Pemkab Tanjab Barat Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW Disertai Festival Pelayanan Publik

Berita Terbaru