Ketua TP PKK Tanjabbar Tinjau Vaksinasi Covid-19 di PKM Sukorejo

- Redaksi

Jumat, 10 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua TP PKK Tanjabbar Hj. Fadhilah Sadat Saat Tinjau Vaksinasi Covid-19 di PKM Sukorejo, Betara (09/9/21). FOTO : LT

Ketua TP PKK Tanjabbar Hj. Fadhilah Sadat Saat Tinjau Vaksinasi Covid-19 di PKM Sukorejo, Betara (09/9/21). FOTO : LT

BETARAVaksinasi Covid-19 di Kabupaten Tanjung Jabung Barat terus digencarkan dengan  menyasar wilayah desa/kelurahan.

Pelaksanaan vaksinasi pada Kamis (09/9/21) berlangsung di Puskesmas Sukorejo Kecamatan Betara ditinjau Ketua TP PKK Tanjab Barat Hj. Fadhilah Sadat.

Saat peninjauan Hj. Fadhilah Sadat berdialog dengan para penerima suntikan vaksin Covid-19.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pagi, bu, Bapak sudah vakisinnya atau lagi nunggu antrian, tadi sudah sarapan sebelum berangkat,” ujar Hj. Fadhikah Sadat menyapa peserta vaksin.

Ibu yang akrab disapa Umy Dhilah ini juga memotivasi para peserta vaksinasi untuk tidak ragu melakukan vaksin.

“Bapak dan ibu jangan ragu divaksin, ini aman untuk menambah imun tubuh kita, sebelum ikut vaksin baiknya sarapan dulu,” ujarnya.

Lebih lanjut disampaikan bahwa kegiatan ini sesuai dengan instruksi Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jambi.

Pemkab Tanjab Barat sendiri mengencarkan vaksin guna menekan dan mencegah penularan COVID-19, dimana Tanjab Barat, tanggal 30 September MTQ dimulai dan kita, jadi Tuan Rumah MTQ ke 50 Tingkat Privinsi Jambi.

Dengan dilakukannya vaksin, kata dia, masyarakat bisa saling menjaga, baik antaranggota keluarga maupun di lingkungan pekerjaan. Sehingga penularan Covid-19 dapat dicegah sejak dini.

“Meski begitu, setelah vaksin mematuhi protokol kesehatan juga penting untuk menghentikan pandemi Covid-19,” pungkasnya.

Sementara, Kepala Puskesmas Sukorejo, Panggung Sparto Am.Kep mengatakan vaksinasi hari ini untuk tahap I sebanyak 180 peserta/dosis.

Turut serta dalam peninjauan dan Bupati H. Anwar Sadat, Asisten III Jeter Simamora, Camat Betara Tony Ermawan P, Kapolsek Betara AKP S. Harefa dan Anggota DPRD Fraksi PAN Arfin Suregar.(*)

Bupati H. Anwar Sadat Saat Tinjau Vaksinasi Covid-19 di PKM Sukorejo, Betara (09/9/21). FOTO : LT
Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kolaborasi Pemda dan Dunia Usaha, Gedung Petro Berkah Pengabuan Covention Center Diresmikan
Pemda Tanjab Barat Pastikan Stabilitas Harga Bahan Pokok dan Ketertiban Umum
Dilantik Prabowo, UAS-Katamso Resmi Pimpin Tanjab Barat Hingga 2030
Ketua DPRD Tanjab Barat Hadiri Seminar Peningkatan Kapasitas Anggota DPRD Kabupaten/Kota Se Provinsi Jambi
FGD Ranperda Inisiatif DPRD Bahas Perubahan 2 Perda Tanjab Barat
Pemerintah Tanjab Barat Raih Predikat Kinerja ‘Baik’
Bupati Anwar Sadat Ulurkan Bantuan untuk Nenek Partiyah yang Derita Penyakit Kulit
DPRD Tanjab Barat Lakukan Reses Kedua Tahun Sidang 2024-2025
Berita ini 105 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 23:52 WIB

Kolaborasi Pemda dan Dunia Usaha, Gedung Petro Berkah Pengabuan Covention Center Diresmikan

Senin, 3 Maret 2025 - 23:11 WIB

Pemda Tanjab Barat Pastikan Stabilitas Harga Bahan Pokok dan Ketertiban Umum

Kamis, 20 Februari 2025 - 18:16 WIB

Dilantik Prabowo, UAS-Katamso Resmi Pimpin Tanjab Barat Hingga 2030

Kamis, 20 Februari 2025 - 18:07 WIB

Ketua DPRD Tanjab Barat Hadiri Seminar Peningkatan Kapasitas Anggota DPRD Kabupaten/Kota Se Provinsi Jambi

Selasa, 18 Februari 2025 - 19:22 WIB

FGD Ranperda Inisiatif DPRD Bahas Perubahan 2 Perda Tanjab Barat

Berita Terbaru