Mulai Besok, Mobilisasi Angkutan Batu Bara di Jambi Kembali Dihentikan

- Redaksi

Sabtu, 8 April 2023 - 16:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Truk Angkutan Batu Bara di Jambi. FOTO : ISt Net

Truk Angkutan Batu Bara di Jambi. FOTO : ISt Net

JAMBI – Kepolisian Daerah (Polda) Jambi melalui Direktorat Lalu Lintas Polda Jambi kembali menghentikan mobilisasi angkutan batu bara.

Penghentian mobilisasi angkutan batu akan terhitung mulai besok, Minggu (09/4/23) pukul 00.00 WIB.

Demikian diungkapkakn Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Dhafi di Jambi, Sabtu (8/4/23).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dhafi menyebutkan operasional mobilisasi batu bara kembali di tutup karena melebihi kuota 4000 pada hari Jum’at – Sabtu sehingga menimbulkan penumpukan di wilayah kota Jambi.

 Karena melebihi kuota dari 4.000 dan menimbulkan penumpukan sehingga menyebabkan kemacetan maka besok kita hentikan mobilisasi angkutan batu bara,” ungkapnya.

Kombes Pol Dhafi juga menambahkan penghentian mobilisasi angkutan batu bara tidak hanya di daerah Kabupaten Sarolangun, Batanghari, namun juga di wilayah Sungai Gelam Muaro Jambi.

“Untuk wilayah Sungai Gelam akan kita berhentikan juga mobilisasi angkutan batu bara mengingat beberapa titik jalan rusak,” sambungnya.

Dijelaskan Kombes Pol Dhafi, penghentian mobilisasi angkutan batu bara ini berdasarkan hasil evaluasi dan sesuai fakta di lapangan usai perbaikan kerusakan jalan nasional yang baru saja di perbaiki.

“Berdasarkan hasil evaluasi yang baru saja diperbaiki jalan tersebut kembali rusak, apalagi jalan tersebut nantinya akan digunakan oleh pemudik saat hari raya Idul fitri,” sambungnya.

Selain itu, Kombes Pol Dhafi juga menyebutkan terkait adanya Asosiasi Jasa Transportir Angkutan Batu Bara juga tidak memberikan solusi terhadap keselamatan berlalu lintas tidak berjalan hingga saat ini.

“Jasa transportir yang ada tidak jalan, sehingga Asosiasi jasa transportir (sebagai penghentian mobilisasi) tidak efektif,” kata Kombes Pol Dhafi.

Intinya, karena ada penumpukan dan melebihi kuota yang ditentukan maka aktivitas mobilisasi angkutan batu bara kita hentikan sementara.

“Terhitung besok, Minggu pukul 00.00 WIB, tidak ada lagi angkutan batu bara yang keluar dari mulut tambang,” tegasnya.

Dir Lantas Polda Jambi juga meminta agar seluruh Satlantas Polres jajaran untuk melakukan penindakan terhadap angkutan truk batu bara jika masih ada yang tidak mengikuti aturan karena sudah kita berlakukan penghentian.(Red)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Penulis : Dhea

Editor : Dhea

Sumber Berita: Dhea

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Progres Pembukaan Jalan TMMD di Desa Kemuning Sepanjang 3 Kilometer Capai 50 Persen
Bupati dan Wakil Bupati Tanjabbar Paparkan Komitmen Menuju Kabupaten BERKAH MADANI
Bulog Cabang Kuala Tungkal Serap 3.100 Ton Gabah Dari Petani
Berdaya dan Berjaya: Kisah Move Leather Jadi UMKM Tangguh Lewat Pertamina UMK Academy
Hamdani : Komunitas Seniman Tanjab Barat Berikan Warna Bagi Perkembangan Daerah
Bersama Masyarakat, Satgas TMMD ke-124 Bahu Membahu Kerjakan Sumur Bor di SDN 092 Tanjab Barat
Lindungi Generasi Muda Dari Judi Online dan Narkoba, Tanjab Barat Perkuat Kerjasama Dengan APH
Hybrid Evaluasi KLA, Bupati Tanjab Barat Targetkan Kategori Nindya
Berita ini 415 kali dibaca
KONTEN PROMOSI pada widget diatas merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan oleh pihak ketiga, bukan dari redaksi Lintastungkal.com. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten promosi ini.

Berita Terkait

Rabu, 14 Mei 2025 - 16:34 WIB

Progres Pembukaan Jalan TMMD di Desa Kemuning Sepanjang 3 Kilometer Capai 50 Persen

Rabu, 14 Mei 2025 - 11:56 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Tanjabbar Paparkan Komitmen Menuju Kabupaten BERKAH MADANI

Selasa, 13 Mei 2025 - 20:39 WIB

Bulog Cabang Kuala Tungkal Serap 3.100 Ton Gabah Dari Petani

Selasa, 13 Mei 2025 - 17:39 WIB

Berdaya dan Berjaya: Kisah Move Leather Jadi UMKM Tangguh Lewat Pertamina UMK Academy

Senin, 12 Mei 2025 - 23:32 WIB

Hamdani : Komunitas Seniman Tanjab Barat Berikan Warna Bagi Perkembangan Daerah

Berita Terbaru

Kegiatan penyeraman Gabah di Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Bulog)

Berita

Bulog Cabang Kuala Tungkal Serap 3.100 Ton Gabah Dari Petani

Selasa, 13 Mei 2025 - 20:39 WIB