KUALA TUNGKAL – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tanjung Jabung Barat menggelar Paripurna pertama di Ruang Paripurna Gedung DPRD Tanjung Jabung Barat Jalan Prof Dr Sri Soedewi, Senin (17/3/2025).
Rapat Paripurna yang dipimpin langsung Wakil Ketua H Muh Sjafril Simamora didampingi Wakil Ketua Hasan Basyri Harahap ini dengan agenda penyampaian penjelasan dua Raperda inisiatif DPRD oleh bapemperda DPRD dan penyampaian nota pengantar dua Raperda pemerintah Kabupaten oleh Bupati Tanjung Jabung Barat.
Pimpinan Rapat H Muh Sjafril Simamora menyampaikan selamat menunaikan ibadah puasa ramadhan bagi umat muslim.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Hari kita melaksanakan paripurna pertama penyampaian penjelasan 2 (dua) rancangan perda inisiatif dprd Kabupaten Tanjung Jabung Barat oleh bapemperda DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat,” jelasnya.
Wakil Ketua yang akrab disapa Ucok Mora ini juga menyampaikan Selatan penjelasan Dua rancangan Perda, agenda dalam paripurna ini yakni penyampaian nota pengantar 2 (dua) rancangan perda Kabupaten Tanjung Jabung Barat oleh Bupati Tanjung Jabung Barat Bapak Drs H Anwar Sadat, M. Ag.
Hal ini kata Ucok Mora sebagai tidaklanjut surat dari ketua Bapemperda DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat nomor: 170/6/bapemperda/2025 tanggal 17 Februari 2025 perihal laporan rapat bapemperda.
“Selain itu tindaklanjut Surat bBupatiTanjab Barat nomor 100.3/149/hkm/2025 tanggal 31 januari 2025 dan nomor: 100.3/296/hkm/2025 tanggal 10 maret 2025,” jelasnya.
Surat tersebut tanbahnya perihal penyampaian ranperda serta hasil rapat badan musyawarah DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat tanggal 10 maret 2025, perihal jadwal kegiatan dan acara rapat-rapat DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat.***
Penulis : */Bas
Sumber Berita: Lintastungkal