KUALA TUNGKAL – Tidak mengalirnya air PDAM Tirta Pengabuan di wilayah Kota Kuala Tungkal, Rabu (24/5/23) kembali dikeluhkan oleh ribuan pelanggan.
Terlebih terjadi sejak pagi hari di mana banyak aktivitas warga yang membutuhkan air.
Terkait hal itu, Pihak PDAM Tirta Pengabuan mengklaim jika terhentinya suplai air kepelanggan hari ini terkendala rendahnya tegangan listri.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Hal itu diungkapk oleh Plt. Direktur PDAM Tirta Pengabuan Feri Elvianto ketia dikonfirmasi, Rabu malam.
“Walaikum Salam Ww.Mohon maaf bukan masalah air tapi masalah listrik yang mati hidup hidup mati di daerah Tebing Tinggi dan sekitarnya sehingga kita tidak bisa mendistribusikan air kepada pelanggan. Dan sedang dalam pernormalan. Semoga cepat teratasi.Wasslm,” ujarnya via pesan WhatsApp, Rabu (24/5/23).
Akibat rendahnya tegangan listrik tersebut pihaknya belum berani menghidupkan mesin pompa PDAM.(Red)
Penulis : Redaksi
Sumber Berita : Lintastungkal