PetroChina di Tanjung Jabung Timur Bawa Angin Segar bagi Masyarakat

- Redaksi

Jumat, 4 Februari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Tanjung Jabung Timur, Romi Hariyanto

Bupati Tanjung Jabung Timur, Romi Hariyanto

TANJAB TIMUR – Bupati Tanjung Jabung Timur, Romi Hariyanto mengakui, di masa sulit seperti sekarang ini, Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur membutuhkan dukungan berbagai pihak, termasuk PetroChina International Jabung Ltd. Bupati Romi Hariyanto mengakui beragam program CSR PetroChina bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

“Kehadiran PetroChina membawa angin segar. Ke depan pada PetroChina, diharap lebih memperhatikan pembangunan di Tanjung Jabung timur. Saya harap, PetroChina terus melaksanakan pelatihan-pelatihan bagi masyarakat,” tuturnya.

Agustiawan selaku Ketua LPM Kelurahan Pandan Jaya

Tidak hanya diakui oleh Bupati Romi, manfaat dari bantuan CSR PetroChina langsung dirasakan masyarakat sekitar. Agustiawan selaku Ketua LPM Kelurahan Pandan Jaya mengucapkan terima kasih atas bantuan CSR yang diberikan kepada masyarakat. Dirinya mengaku, apabila ditemui jalan yang rusak, PetroChina tidak sungkan untuk membantu memperbaikinya.

“Bagi kami masyarakat, adanya PetroChina ini membantu untuk kegiatan kemasyarakatan. Saya turut mengucapkan selamat atas kontrak baru hingga 2043,” ujarnya.

Sementara itu, Parli selaku Ketua Kelompok Tani Suka Maju Desa Kota Baru, mengucapkan terima kasih atas pelatihan penerapan pertanian yang digelar PetroChina. Dirinya merasa kegiatan tersebut sangat bermanfaat bagi kelompoknya.

BACA JUGA :  Ketua Cabor Podsi Siap Maju di Bursa Calon Ketua KONI Tanjab Barat

“Kami mewakili seluruh anggota Kelompok Tani Suka Maju mengucapkan terima kasih kepada PetroChina yang telah berkenan menambah ilmu untuk bisa diterapkan nantinya. Harapan saya, pelatihan jangan hanya berhenti sampai di sini, tolong berikan pelatihan lain pada masyarakat ke depannya,” ucapnya. (LT/UT)

Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Berita Terkait

SKK Migas-Petrochina Serahkan dan Resmikan Renovasi Gedung Layanan Terintergrasi Polres Tanjab Timur
Untuk Kepentingan Masyarakat, PetroChina Selesaikan Pembangunan Jalan Rigid Beton Blok D Tanjab Timur
Cinta Tanah Kelahiran dan Olahraga, Anggota DPRD Provinsi Jambi Sukmawati Mappasessu Hadiri Turnamen Sepak Bola di Sungai Jambat
Daftar Calon Tetap Caleg DPRD Kabupaten Tanjab Timur
Kapolres Tanjab Timur Mengambil Tindakan Cepat
Berkontribusi dan Terlibat Pembangunan Negeri, PetroChina Raih Penghargaan di Hari Jadi ke-24 Kabupaten Tanjung Jabung Timur
HUT Humas Polri ke-72, Polda Jambi beserta Polres Jajaran Tanam Pohon Penghijauan Serentak
Wakil Gubernur Jambi Resmikan Dapur Sehat Higienis Lapas Narkotika Muara Sabak
Berita ini 876 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 30 November 2023 - 19:00 WIB

Pemilik Kebun Sawit Dibunuh Oleh Anak Buah Sendiri, Wakapolres Tebo : Pelaku Kita Ditangkap di Betara

Selasa, 3 Oktober 2023 - 11:16 WIB

Seluruh Korban Tenggelam di Sungai Batanghari Ditemukan, 2 Selamat 3 Meninggal

Selasa, 3 Oktober 2023 - 09:18 WIB

BREAKING NEWS : 2 Korban Tenggelam di Sungai Batanghari Ditemukan Meninggal

Senin, 2 Oktober 2023 - 09:24 WIB

1 Korban Tenggelan di Tebo Ditemukan Meninggal, Tim SAR Lanjutkan Pencarian 2 Korban Lainnya

Minggu, 1 Oktober 2023 - 21:50 WIB

5 Warga Tebo Tenggelam di Sungai Batanghari, 2 Ditemukan, 3 dalam Pencarian

Selasa, 19 September 2023 - 19:02 WIB

Pemerintah Kabupaten Tebo Umumkan Penerimaan PPPK Tahun 2023, Ini RInciannya

Jumat, 11 Agustus 2023 - 01:12 WIB

Kasrem 042/Gapu Minta Warga Desa Talang Silungko Rawat Hasil Program TMMD Ke-117 Kodim 0416/Bute

Minggu, 6 Agustus 2023 - 12:48 WIB

Korban Tenggelam di Bekas Tambang Ditemukan Setelah Dilakukan Manuver Rubber Boat Buat Ombak

Berita Terbaru