JAMBI – Sesosok mayat laki-laki ditemukan ditemukan warga di dalam aliran sungai di jalan R. B Siagian RT 01 Kelurahan Talang Bakung Kecamatan Pall Merah Kota Jambi, Rabu (08/3/23).
Saat ditemukan korban hanya menggunakan kain sarung demgan posisi miring ke kanan di air.
Kapolsek Jambi Selatan AKP Suhendry saat dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan mayat tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Mayat laki-laki tersebut adalah M. Zen (85) warga Jalan Ki Bajuri RT 02 No 85 Kelurahan Talang Bakung Kecamatan Pall Merah,” ujarnya.
Untuk kronologisnya dijelaskan Kapolsek bahwa personil Polsek Jambi Selatan mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa salah satu warga telah menemukan mayat tersebut sudah meninggal dunia di dalam aliran sungai.
Menurut keterangan saksi an. Jon bahwa ada pengendara motor yang lewat dan mengatakan kepada saksi bahwa ada mayat di aliran sungai, selanjutnya saksi Jon memanggil saksi an. Budiyanto yang berada di dekat TKP.
Kemudian saksi an. Budiyanto melihat kearah aliran sungai dan melihat ada sesosok mayat di dalam aliran sungai tersebut.
Selanjutnya saksi an. Jon mendatangi rumah Ketua RT setempat Eriyadi dan langsung menghubungi Polsek Jambi Selatan.
“Kita sudah memanggil tim identifikasi Polresta Jambi melakukan olah TKP dan atas permintaan dari pihak keluarga tidak bersedia dilakukan VER terhadap korban,” ujarnya.
Ditambahkan Kapolsek, berdasarkan keterangan dari Saksi an. M. Zen (Anak Korban) bahwa korban sudah 2 hari meninggalkan rumah dan korban mempunyai riwayat penyakit pikun. (Dhea)