Tanjab Barat Terima Penghargaan Terbaik 1 Menurunkan Prevalensi Stunting di Provinsi Jambi

- Redaksi

Selasa, 28 Februari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mewakili Pemerintah Kabupaten, Kepala Bappeda Tanjung Jabung Barat Katamso menerima piagam penghargaan. FOTO : Ist

Mewakili Pemerintah Kabupaten, Kepala Bappeda Tanjung Jabung Barat Katamso menerima piagam penghargaan. FOTO : Ist

JAMBI – Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat Jambi, telah melakukan berbagai upaya dalam menurunkan angka kasus Stunting.

Hasilnya Kabupaten Tanjung Jabung Barat menerima Piagam penghargaan sebagai Kabupaten Terbaik I (Pertama) dalam upaya menurunkan angka prevalensi stunting di Provinsi Jambi.

Piagam penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Sekda Provinsi Jambi Sudirman dan diterima langsung oleh Kepala Bappeda Tanjung Jabung Barat Katamso disela Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Program bangga kencana dan PPS Provinsi Jambi 2023 di Hotel Aston Jambi, Selasa (28/2/23).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sehubungan dengan piagam penghargaan yang diterima Bupati Anwar Sadat menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat dan berkontribusi dalam upaya penurunan angka kasus Stunting di Tanjung Jabung Barat.

‘ Terima kasih kepada Pemerintah dan BKKBN Provinsi Jambi atas penghargaan yang diberikan,” katanya.

Menurutnya, dengan penghargaan ini menjadi pemicu Pemerintah Tanjung Jabung Barat dan pihak terkait lainnya dalam menurunkan angka Stunting di Tanjung Jabung Barat.

” Ini menjadi pemacu semangat kita dalam menurunkan angka Stunting di Tanjung Jabung Barat,” ucapnya.

Sementara Kepala Bappeda Tanjung Jabung Barat Katamso yang menerima langsung piagam penghargaan ini mengatakan disamping kegiatan rutin, perhatian dan komitmen Pak Bupati sangat kuat terhadap penurunan angka Stunting.

” Pak Bupati selalu menyampaikan Pola hidup sehat di kegiatan Safari Subuh dan Safari Jum’at,” sebutnya.

Bahkan sambung Katamso, upaya yang dilakukan dalam menurunkan angka Stunting ini juga melalui program Jemput Anak Stunting Semoga Berkah atau JASS BERKAH.

” Dan upaya lainnya yakni Pak Bupati juga melaksanakan rapat evaluasi dengan Camat, Kades dan Lurah,” jelasnya.

Katamso menambahkan, piagam penghargaan ini adalah perhargaan bagi dedikasi semua pihak. Dan tentunya partisipasi Bapak Asuh Stunting (TNI) melalui Danramil, Babinsa serta Kapolsek dan jajarannya.

Untuk diketahui selain menerima Piagam penghargaan Terbaik I dalam upaya menurunkan angka prevalensi stunting di Provinsi Jambi, Kabupaten Tanjung Jabung Barat juga menerima apresiasi dan penghargaan sebagai Kabupaten dengan Cakupan Laporan Praktik Mandiri Bidan Dengan SIGA (Sistem Informasi Keluarga) tertinggi pada pelaksanaan SIGA Tahun 2022.(*/bas)

Komentar pada Artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

Berita Terkait

Gelar Rapimnas dan Tasyakuran Kemenangan Prabowo-Gibran RUMI: Kami Siap Berkontribusi dan Mengawal Segala Kebijakan Presiden Terpilih
HUT ke-57 Tahun, Misi Bulog Kuala Tungkal Terus Maju Menciptakan Ketahanan Pangan
Tindaklanjuti Tuntutan Mitra Angkutan Sewa Khusus Online, Dishub Sumut Gelar Rapat Bersama Aplikator
Bupati Tanjab Barat Apresiasi Kontribusi LDII dalam Dakwah dan Syiar Islam
Bakti Paskah Kagama Sumut di House of Love, Dukungan Inspiratif untuk ADHA
Kapolres Tanjabbar : Penekanan Bapak Kapolda Tindak Tegas Pelaku Judi Online dan Konvensional
Dansat Brimob Polda Jambi Lepas Personel Mutasi
Pesan Kamtibmas Kapolsek Jambi Timur ke Pelajar di SMA dan SMK
Berita ini 402 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 11 Mei 2024 - 13:12 WIB

Gelar Rapimnas dan Tasyakuran Kemenangan Prabowo-Gibran RUMI: Kami Siap Berkontribusi dan Mengawal Segala Kebijakan Presiden Terpilih

Kamis, 9 Mei 2024 - 21:54 WIB

HUT ke-57 Tahun, Misi Bulog Kuala Tungkal Terus Maju Menciptakan Ketahanan Pangan

Rabu, 8 Mei 2024 - 18:15 WIB

Tindaklanjuti Tuntutan Mitra Angkutan Sewa Khusus Online, Dishub Sumut Gelar Rapat Bersama Aplikator

Senin, 6 Mei 2024 - 22:15 WIB

Bupati Tanjab Barat Apresiasi Kontribusi LDII dalam Dakwah dan Syiar Islam

Senin, 6 Mei 2024 - 17:45 WIB

Bakti Paskah Kagama Sumut di House of Love, Dukungan Inspiratif untuk ADHA

Sabtu, 4 Mei 2024 - 21:33 WIB

Kapolres Tanjabbar : Penekanan Bapak Kapolda Tindak Tegas Pelaku Judi Online dan Konvensional

Sabtu, 4 Mei 2024 - 17:27 WIB

Dansat Brimob Polda Jambi Lepas Personel Mutasi

Senin, 29 April 2024 - 10:31 WIB

Pesan Kamtibmas Kapolsek Jambi Timur ke Pelajar di SMA dan SMK

Berita Terbaru

Kabid PSIK BKPSDM Tanjab Barat Hj. Siti Rahmah Suhin, SH

Info CPNS-PPPK

Luas, 1.467 PPPK di Tanjab Barat Akan Terima SK Pengangkatan

Jumat, 10 Mei 2024 - 19:04 WIB