JAMBI – Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) Kodam II/Sriwijaya Kapok Sahli Pangdam II/Swj Brigjen TNI Puji Cahyono didampingi Dansatgas TMMD 110 Kodim 0415/Batanghari Kolonel Inf J Hadiyanto meninjau secara langsung pelaksanaan TMMD ke-110 Kodim 0415/Batanghari di Dua Desa, yakni Desa Mekarjaya Kecamatan Sungaigelam dan Desa Sungaiterap Kecamatan Kumpeh Ulu, Kabupaten Muarojambi, Kamis (25/03/21) pagi.
Kepada awak media, Pasiter Kodim 0415/Batanghari Mayor Inf Beni menyampaikan bahwa salah satu tujuan TMMD yaitu untuk menciptakan kemanunggalan TNI bersama Rakyat, dengan cara membantu warga untuk membangun infrastruktur desa.
Selain melaksanakan pembangunan, TMMD juga memiliki program non fisik dengan harapan dapat membangun karakter bangsa di wilayah tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Oleh karena itu, Beni berharap pembangunan yang dilaksnakan dalam Program TMMD di Dua Desa di wilayah Kabupaten Muarojambi tersebut dapat meningkatkan kemanunggalan antara TNI dengan Masyarakat, ungkapnya.
“Yang tidak kalah pentingnya dalam program ini, yaitu kemanunggalan TNI dengan Rakyat. Jadi harapan kita setelah selesainya TMMD ke-110 nanti, kemanunggalan antara TNI dan Masyarakat di Kabupaten Muarojambi bisa lebih solid,” Ujar Beni.
Lebih lanjut dijelaskan Pasiter, dari hasil pengawasan tim wasev Kodam II/Sriwijaya nanti, diharapkan mereka akan mendapatkan data pembangunan sasaran fisik satgas TMMD ke-110 baik sasaran fisik di Desa Mekarjaya maupun di Desa Sungaiterap, termasuk juga kegiatan non fisik berupa baksos, penyuluhan maupun sosialisasi.(*)