JAKARTA – Wakil Bupat aTanjung Jabung Barat Drs. H. Amir Sakib didampingi istri menghadiri Acara Smesco Jambi Tuntas Festival 2019 di Gedung Smesco Jakarta, Sabtu (07/12/19).
Kegiatan tersebut dibuka oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah RI Drs. Teten Masduki.
Pada kesempatan ini Wabup H. Amir Sakib sempat bertemu Menteri Koperasi dan UKM serta sejumlah Anggota DPR RI dapil Jambi seperti Ibu Sainatul Lativa dan HBA.
Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki menegaskan, setiap daerah harus fokus dalam mengembangkan produk unggulan daerahnya masing-masing.
Produk unggulan itu artinya sudah memiliki Demand, berbahan baku lokal, dan memiliki kekhasan khusus sebagai faktor pembeda dengan produk daerah lain.
“Terlebih lagi, kita kaya akan komoditi bernilai tinggi di berbagai Daerah,” kata Teten Masduki.
Teten pun menyebut produk kopi asal Jambi bertajuk Kopi Kerinci yang sudah mulai dikenal pasar, baik dalam maupun luar negeri.
“Kopi bisa menjadi salah satu produk unggulan dari Jambi. Ini bisa digarap serius untuk pasar domestik hingga masuk ke global value chain. Harus kita garap dari sektor hulu hingga hilir, jangan sekadar menjual bahan baku. Saya yakin, masih ada produk unggulan asal Jambi yang bisa dikembangkan agar mendunia,” ujarnya.
Diharapkan Menteri Smesco Jambi Tuntas Festival mampu membawa produk daerah Jambi makin dikenal dunia luas.
“Saya berharap Smesco Jambi Tuntas Festival dapat mempromosikan produk unggulan pelaku koperasi dan UMKM asal Provinsi Jambi, sehingga diharapkan semakin dikenal oleh masyatakat Tanah Air, maupun internasional,” tutup Menteri.
Sekretaris Daerah Provinsi Jambi M Dianto mengatakan, Smesco Jambi Tuntas Festival 2019 merupakan event penting yang digagas dalam rangka untuk mempromosikan produk unggulan pelaku koperasi dan UMKM asal Provinsi Jambi, sehingga diharapkan semakin dikenal oleh masyatakat Tanah Air, maupun internasional.
Sekda menambahkan, dari sisi lain peluang berwirausaha, sangat terbuka. Khususnya, untuk berwiraswasta dalam memasarkan produk atau komoditi yang berbasis industri pengolahan hasil pertanian.
“Mengingat hingga saat ini, produk domestik regional bruto Jambi hampir 30% berasal dari sektor pertanian,” Sekda Dianto membacakan Sabmutan Gubernur Jambi.