KUALA TUNGKAL – Dua Warga difabel asal Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Gigih Dwi Prasetiya Warga Jalan Agus Nginot, Lorong Vila Ukuwah, Kelurahan Tungkal 3 (Tiga) dan Selamet Warga Jalan kelapa Gading, Kelurahan Tungkal Harapan, akan menerima bantuan Motor Viar dari Kementerian Sosial (Kemsos) Republik Indonesia.
Beruntungnya, selain akan menerima bantuan Motor Viar untuk pengembangan usaha, Gigih berkesempatan berdialog dengan Presiden RI Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo bersama Sekjen Kemsos RI Harry Hikmat saat kunjungan ke Provinsi Jambi.
Pemberian bantuan terhadap Gigih maupun Selamet karena keduanya sudah memiliki usaha bagian dari syarat penerima manfaat dan sudah melalui penilaian.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Yang jelas baik Gigih maupun Selamet saudara kita yang difabel ini ada usahanya. Karena syarat diusulkan bantuan harus ada usaha,” kata Sarifudin Kepala Dinas Sosial Tanjab Barat yang mendampingi Gigih yang dapat bantuan Motor Viar dari Kemsos RI.
“Bahkan sebelumnya ada difabel potensial. Tetapi karena tidak ada usaha makanya tidak dapat. Kalau untuk Gigih dan Selamet sudah melewati penilaian,” kata Sarifudin lagi.
Pemberian bantuan sebelumnya sudah dipersiapkan di Balai Rehabilitasi Sosial Anak Memerlukan Perlindungan Khusus (RSAMPK) Alyatama Jambi dan Hari ini bertepatan dengan kunjungan Presiden RI Joko Widodo, rencananya pelaksanaan penyerahan bantuan.
“Alhamdulillah untuk pengembangan modal usaha bagi difabel yang sudah ada usahanya 2 (Dua) orang. Hari ini (Kamis,red) yang dibawa ke Jambi untuk penyerahan secara simbolis hanya Gigih Dwi Prasetiya,” sebut Sarifudin.
“Tetapi tadi bersama dengan Pak Joko Widodo, Ibu Iriana Joko Widodo dan Pak Harry Hikmat, Gigih hanya berdialog saja. Kalau memungkinkan untuk penyerahan secara simbolis akan dilaksanakan di Tungkal oleh Pak Bupati,” sebut Kadis Sosial Tanjab Barat Sarifudin.
Drs. Sarifudin, MM Kadis Sosial Tanjung Jabung Barat menjelaskan, kedua Warga asal Tanjung Jabung Barat Gigih Dwi Prasetiya ada usaha Bengkel dan Servis Alat Elektonik. Sementara Selamet ada usah Dagang manisan kecil – kecilan.(Bas)
