Baksos Donor Darah, AIS Regional Kuala Tungkal Targetkan 35 Kantong

- Redaksi

Minggu, 12 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kegiatan Bakti Sosial Donor Darah yang digelar oleh Arsenal Indonesia Supporter Regional Kuala Tungkal melibatkan UTD RSUD KH Daud Arif di Lapangan Basket Jalan H Asmuni Kuala Tungkal, Minggu (12/6/22). FOTO : lintastungkal

Kegiatan Bakti Sosial Donor Darah yang digelar oleh Arsenal Indonesia Supporter Regional Kuala Tungkal melibatkan UTD RSUD KH Daud Arif di Lapangan Basket Jalan H Asmuni Kuala Tungkal, Minggu (12/6/22). FOTO : lintastungkal

KUALA TUNGKAL – Tidak hanya memberikan dukungan penuh terhadap dunia Olahraga, Arsenal Indonesia Supporter (AIS) Regional Kuala Tungkal turut andil bergerak di bidang kemanusiaan.

Dengan menggandeng Unit Tranfusi Darah (UTD) RSUD KH Daud Arif Kuala Tungkal dan berbagai organisasi kemahasiswaan, maupun organisasi internal PMI, AIS Regional Kuala Tungkal melaksanakan Bakti Sosial Donor Darah di Lapangan Basket, Jalan H Asmuni (Siswa) Kuala Tungkal, Minggu (12/6/22).

Latiful Khair Ketua AIS Regional Kuala Tungkal menyebutkan, kegiatan bakti sosial donor darah yang dilakukan dalam rangkaian memperingati HUT Arsenal Indonesia Supporter ke-19 Tahun yang berdiri sejak Tahun 2003 lalu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kegiatan ini selain memperingati Hari Ulang Tahun AIS ke-19 Tahun 2022, Bakti Sosial yang kita laksanakan sebagai upaya membantu UTD KH Daud Arif Kuala Tungkal dalam pemenuhan stok darah,” katanya.

Dijelaskan Latiful Khair, untuk kegiatan Bakti Sosial donor darah AIS Pusat bekerjasama dengan Eiger dan PMI. “Kalau kita AIS Regional Kuala Tungkal kerjasamanya dengan UTD RSUD KH Daud Arif dan itu sudah lama dilakukan sejak Tahun 2018 hingga sekarang,” sebutnya.

Latiful Khair yang didampingi Sopian Hadinata sebagai Wakil Ketua
AIS Kuala Tungkal, Farah Aprila Sebagai Bendaharawan, Muhammad Sani Sebagai Sekretaris bersama Anggota AIS dan PMI Kuala Tungkal serta UTD RSUD KH Daud Arif, dalam kegiatan Bakti Sosial donor darah ini menargetkan 35 kantong darah.

“Kegiatan yang kita lakukan dari pukul 08.00 wib dan rencananya hingga pukul 15.00 Wib ini untuk target sebanyak 35 Kantong Darah,” katanya.

Latiful Khair selaku Ketua AIS Regional Kuala Tungkal mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang memberikan dukungan terhadap kegiatan bakti sosial donor darah yang dilakukan.

“Terima kasih kepada Disparpora Tanjab Barat sudah memberikan dukungan dengan memberikan izin penggunaan lapangan Basket ini untuk kegiatan yang kita lakukan. Selain itu kepada Masyarakat dan Anggota AIS Regional Kuala Tungkal, semoga apa yang kita lakukan menjadi ladang ibadah,” ucapnya.

Terpisah H Yan Ery Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi mengatakan, PMI dalam hal ini sangat mendukung kegiatan bakti sosial berupa donor darah.

“Kita tentunya sangat mendukung kegiatan yang dilakukan AIS Regional Kuala Tungkal. Terima kasiH Adik – Adik Arsenal Indonesia Supporter Regional Kuala Tungkal sudah turut andil berbuat demi kemanusiaan,” ucapnya.(Bas)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kunjungan Supervisi Ketahanan Pangan dan Lokasi SPPG Polda Jambi ke Polres Tanjab Barat
Ruko di Jalan Nelayan Terbakar, Pemilik Turun dari Lantai 4 Bangunan
Ketua DPRD Hadiri Isra Mi’raj di Masjid Nurul Huda
Hilang 2 Hari, Nelayan Kuala Tungkal Tenggelam di Perairan Pangkal Duri Ditemukan
Hadirkan Layanan Transportasi Online di Tanjung Jabung Barat, Kini Maxim Resmi Beroperasi di Kota Tungkal Ilir
Bupati Anwar Sadat Dukung Pembangunan PKS ; Tingkatkan Ekonomi dan Penyerapan Tenaga Kerja Lokal
Kembangkan Sentra Ternak Rakyat, PetroChina Kembali Berikan Bantuan 30 Ekor Kambing di Tanjab Barat
Kecurigaan Ketua Kelompok Tani Mandiri Desa Purwodadi Terhadap Sosialisasi PT Trimitra Lestari dengan Pemkab
Berita ini 300 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 28 Februari 2025 - 19:37 WIB

Kunjungan Supervisi Ketahanan Pangan dan Lokasi SPPG Polda Jambi ke Polres Tanjab Barat

Minggu, 16 Februari 2025 - 18:40 WIB

Ruko di Jalan Nelayan Terbakar, Pemilik Turun dari Lantai 4 Bangunan

Kamis, 23 Januari 2025 - 13:45 WIB

Ketua DPRD Hadiri Isra Mi’raj di Masjid Nurul Huda

Selasa, 7 Januari 2025 - 18:54 WIB

Hilang 2 Hari, Nelayan Kuala Tungkal Tenggelam di Perairan Pangkal Duri Ditemukan

Senin, 9 Desember 2024 - 18:08 WIB

Hadirkan Layanan Transportasi Online di Tanjung Jabung Barat, Kini Maxim Resmi Beroperasi di Kota Tungkal Ilir

Berita Terbaru