Peringati HAN, IPWJ Bagikan Bingkisan Aneka Jajanan Sehat untuk Anak-anak

- Redaksi

Minggu, 24 Juli 2022 - 15:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peringati HAN, IPWJ Bagikan Bingkisan Aneka Jajanan Sehat untuk Anak-anak. FOTO : IPWJ

Peringati HAN, IPWJ Bagikan Bingkisan Aneka Jajanan Sehat untuk Anak-anak. FOTO : IPWJ

JAMBI – Ikatan Pengacara Wanita Jambi (IPWJ) menggelar aksi simpatik membagikan bingkisan berisi jajanan sehat untuk anak-anak.

Aksi ini digelar dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional HAN) dipusatkan di dua titik yakni di simpang Empat Bank Indonesia dan di kawasan Wisata Ancol Jambi, Sabtu (23/7/22).

Memurut Ketua IPWJ, Fitri Susanti, mengatakan, Hari Anak Nasional Tahun 2022 ini harus menjadi momentum bersama dalam menguatkan komitmen untuk memenuhi hak anak, hak atas lingkungan keluarga dan pengasuhan alternatif, kesehatan dasar dan kesejahteraan, pendidikan, pemanfaatan waktu luang dan kegiatan budaya, serta perlindungan khusus anak.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Hak anak adalah bagian dari hak asasi manusia yang wajib dijamin, dilindungi, dan dipenuhi oleh orang tua sebagai lingkungan yang pertama dan utama. Selain itu, keluarga, masyarakat, negara, pemerintah, dan pemerintah daerah juga berperan dalam memenuhi hak anak, anak merupakan generasi penerus masa depan bangsa,” ujarnya.

Fitri menambahkan, di usianya yang ke 22 tahun ini, IPWJ bediri dengan tujuan untuk menjalin silaturahmi sesama pengacara wanita yang ada di Provinsi Jambi.

“Bersama sehati berkegiatan sosial humanis memberi manfaat kepada masyarakat khususnya pada perempuan dan anak, di senggang waktu setelah menjalankan fungsi wanita di rumah dan menjalankan profesi sebagai advokat. Dan ini adalah action kepemimpinan pertama saya menggawangi IPWJ dengan mengedepankan pemenuhan hak-hak perempuan dan anak,” ujarnya.

Sementara, Wakil Ketua Bidang Perempuan dan Anak sekaligus koordinator acara, Mirna Novita Amir, menjelaskan, aksi simpatik ini tidak hanya bertujuan untuk mengingatkan kepada masyarakat Jambi khususnya bahwa tanggal 23 Juli adalah hari anak nasional namun juga memberikan edukasi untuk menyayangi anak, melindungi anak agar anak-anak Indonesia kedepannya lebih maju, sebagaimana tema peringatan “Anak Terlindungi Indonesia Maju”.

“Aksi ini merupakan action pertama pasca Musda IPWJ kemarin,” jelasnya.

Ia menambahkan dalam aksi ini IPWJ menyapa dan memberikan 200 bingkisan berisikan susu, permen dan biskuit sehat kami pusatkan di dua titik yakni dipersimpangan Bank Indonesia pada pagi hari dan di kawasan Ancol, Gentala Arsy dan WTC pada sore harinya.

“Dan keesokan harinya kami juga akan mengunjungi sekolah atau panti asuhan untuk berbagi kepada anak-anak yang kurang beruntung secara materi,” ujarnya.(*/Val)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Gubernur Al Haris: ASN yang Tak Bisa Kerja Kita Pinggirkan Dulu
936 Narapidana di Lapas Kelas II A Jambi Terima Remisi Idul Fitri 2025, 3 Dapat Remisi Bebas
Sukses Jaga Produksi dan Kontribusi, Gubernur Jambi ; PetroChina Konsisten Dorong Peningkatan Perekonomian Jambi
Pemerintah Siap Lindungi Jemaah Haji dan Petugas Haji Tahun 2025 ke dalam Progam JKN
Jelang Idul Fitri 2025, BPJN Jambi Akan Tutup 2.719 Lubang di Jalan Nasional
Ini 3 Ranperda yang Disahkan DPRD Provinsi Jambi Jadi Perda
Danrem 042/Gapu Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2024 di Jambi
Ketua DPRD Provinsi Jambi Muhammad Hafiz Ketok Palu Pengesahan RanPerda APBD 2025
Berita ini 198 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 18:52 WIB

Gubernur Al Haris: ASN yang Tak Bisa Kerja Kita Pinggirkan Dulu

Jumat, 28 Maret 2025 - 17:44 WIB

936 Narapidana di Lapas Kelas II A Jambi Terima Remisi Idul Fitri 2025, 3 Dapat Remisi Bebas

Kamis, 27 Maret 2025 - 01:00 WIB

Sukses Jaga Produksi dan Kontribusi, Gubernur Jambi ; PetroChina Konsisten Dorong Peningkatan Perekonomian Jambi

Selasa, 18 Februari 2025 - 18:18 WIB

Pemerintah Siap Lindungi Jemaah Haji dan Petugas Haji Tahun 2025 ke dalam Progam JKN

Senin, 17 Februari 2025 - 18:23 WIB

Jelang Idul Fitri 2025, BPJN Jambi Akan Tutup 2.719 Lubang di Jalan Nasional

Berita Terbaru

Ketua DPRD Tanjab Barat  Hamdani, S. E bersama Dandim 0419/Tanjab Letkol Arm Dwi Sutaryo, S. E., M. Han saat tanam padi (Pentjb)

Advetorial

DPRD Tanjab Barat Siap Dukung Program Swasempada Pangan

Selasa, 22 Apr 2025 - 22:25 WIB

Komandan Kodim 0417/Kerinci, Letkol Inf Eko Budiarto S.I.P., M.I.P., hadir langsung untuk memimpin kegiatan Penanaman Padi Serentak di Dua Lokasi di Desa Tanjung Bunga, Kota Sungai Penuh. FOTO : PENDIM

Sungai Penuh

Kodim 0417/Kerinci Gelar Penanaman Padi Serentak di Dua Lokasi

Selasa, 22 Apr 2025 - 17:57 WIB