Sementara itu, pesawat Boeing A-7309 mengangkut 7 orang crew dan bantuan berupa selimut, matras, tenda pengungsi, serta 69 personel yang terdiri dari Tim INASAR sebanyak 53 orang, 5 orang Basarnas, 3 orang dari Kementerian Luar Negeri, dan 8 orang tim pengamanan.
Kedatangan tim aju Satgas Bantuan Kemanusiaan untuk rakyat Myanmar disambut langsung oleh Atase Pertahanan RI Myanmar, Kolonel Marinir Budi Cahyono, di Bandara Nay Pyi Taw, Myanmar. Bantuan ini menjadi bukti kuatnya hubungan Indonesia dengan Myanmar serta komitmen Indonesia dalam mendukung pemulihan di wilayah tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selanjutnya tim aju yang dilengkapi dengan satu unit truck INASAR milik Basarnas yang membawa bantuan hidup dasar untuk rakyat Myanmar ini akan melaksanakan tugas assessment di titik-titik wilayah terdampak pasca gempa serta mendirikan Posko Satgas Bantuan Kemanusiaan yang nantinya akan menjadi pusat kendali operasi bantuan kemanusiaan.**
Editor : lintastungkal
Sumber Berita: Biro Infohan Setjen Kemhan
Halaman : 1 2