Sebelumnya Rektor UIN UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi, Prof. Dr. H. Su’aidi Asy’ari, MA., Ph.D, dalam sambutannya mengatakan bahwa pada malam ini ada dua acara pokok yang kita laksanakan, yakni yang pertama rasa syukur kita atas kenaikan pangkat Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M. Zukfili, S.I.P.,M.M. dan yang kedua Silaturrahmi dengan Dewan penyantun UIN.
“Kita harus bangga atas Kesuksesan salah satu putra Jambi Karena perjuangan untuk mencapai itu semua tidak mudah, harapan kami kedepan muncul putra putra terbaik Jambi menjadi Jenderal, terutama dari para alumni UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi”, ucap Rektor UIN.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pada acara tersebut Danrem juga di dampingi Kasrem Letkol Arh Hary Sassono Utomo, Kasiren, Kasiter serta Kapenrem beserta isteri dan dihadiri oleh Kapolda Jambi Irjen Pol Firman Shantyabudi, Irjen Pol Muhklis, Sekda Prov Jambi, Rektor Unbari, Para wakil Rektor, Guru-guru Besar, para Dekan dan para Dewan Penyantun. (Edt)
Halaman : 1 2