
Tetap Utamakan Pendidikan
Meski hobi kebut-kebutan, Dea tak melupakan dan tetap fokus pada pendidikan. Saat ini, ia tercatat sebagai mahasiswa di Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan (Poltekes Kemenkes) Jambi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dea mengaku senang menyalurkan hobinya di dunia balap, selain bisa menambah relasi, ia juga bisa bertukar pikiran sama orang yang lebih pengalaman di bidang balap motor.
“Seru punya pengalaman baru,” katanya.
Dea turut mengomentari keberadaan sirkuit balap motor di Sabak, menurutnya, adanya sirkuit tersebut bisa mengembangkan bakat pebalap-pebalap muda Jambi.
“Jadi yang hobi kebut-kebutan tak lagi mengganggu jalan raya dan meresahkan masyarakat,” katanya menegaskan.
“Pertahankan prestasi, jangan bangga terlebih dahulu atas kemenangan yang diraih. Masih banyak orang yang lebih bisa, lebih hebat dari kita. Jangan pernah angkuh dan sombong,” tutup Dea dengan bijak. (*)
Penulis: Hari Isnanto
Mahasiswa PPL Jurusan Jurnalistik Islam, Fakultas Dakwah, UIN STS Jambi.
Aetikel ini telah tayang di kilasjambi.com dengan judul : Robbiyatul Dea Amanda: Imut tapi Bernyali di Lintasan.
Halaman : 1 2