Hadir Saat Pelantikan BPD-KKSS, Wabup Hairan Menyampaikan Ini

- Editor

Sabtu, 22 Januari 2022 - 19:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Kiri) Zakaria Ansori, H. Assek, H. A Bakrie, Wabup Hairan, SH saat pelantikan BPD-KKSS Tanjab Barat masa bakti 2021 - 2026, Sabtu (22/1/22). FOTO : Syukur Prokopim

(Kiri) Zakaria Ansori, H. Assek, H. A Bakrie, Wabup Hairan, SH saat pelantikan BPD-KKSS Tanjab Barat masa bakti 2021 - 2026, Sabtu (22/1/22). FOTO : Syukur Prokopim

KUALA TUNGKAL – Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Hairan, SH menghadiri acara Pelantikan Badan Pengurus Daerah Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (BPD KKSS) Tanjung Jabung Barat masa bakti 2021 – 2026 dengan tema “menumbuhkan semangat menjalankan prinsip dan rasa kekeluargaan antar sesama warga Sulawesi Selatan di Tanjung Jabung Barat,” Sabtu (22/1/22).

Kegiatan yang dilaksanakan di Balai Adat ini, juga turut dihadiri oleh Ketua BPW KKSS Provinsi Jambi, Unsur Forkopimda/Mewakili, Ketua Pengadilan Agama, Ketua BPD KKSS Kab. Tanjung Jabung Timur, Ketua BPD KKSS Kab. Tanjung Jabung Barat beserta pengurus dan undangan lainnya.

Diawali dengan pembacaan Surat Keputusan BPW KKSS Provinsi Jambi tentang penetapan Badan Pengurus Daerah Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (BPD KKSS) Tanjung Jabung Barat oleh Sekretaris BPW KKSS Provinsi Jambi H. Yuda dan dilanjutkan dengan pelantikan pengurus BPD KKSS oleh Ketua BPW KKSS Provinsi Jambi H. A. Bakrie, HM, SE.

Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Hairan, dalam sambutannya ucapkan selamat dan sukses atas pelantikan Badan Pengurus Daerah Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan Kabupaten Tanjung Jabung Barat masa bakti 2021 – 2026.

“Semoga dengan kepengurusan yang baru ini dapat menambah rasa persatuan dan kesatuan kita. Selain itu saya berharap KKSS dapat terus bersinergi dengan Pemkab Tanjab Barat dan berkontribusi dalam pembangunan demi mewujudkan masyarakat yang maju, cerdas dan bermartabat,” harap Wabup.

Wabup juga mengatakan KKSS sejatinya bukan hanya sekedar perkumpulan warga asal Sulawesi Selatan tetapi dalam banyak hal KKSS adalah pilar bangsa, penopang pembangunan dan penjahit kerukunan negeri.

“Oleh sebab itu kita harus memiliki solidaritas yang kuat serta kekeluargaan, saling menjaga dalam berbagai aspek juga tolong menolong tidak hanya antar warga Sulawesi Selatan saja tapi juga ke sesama masyarakat, kapan dan dimanapun kita berpijak (Norma Siri Na Pacce serta Sipakatau) menjadi identitas atau kepribadian Budaya kita,” ujarnya.

BACA JUGA :  Besok, 367 CJH Tanjab Barat akan Menumpangi 9 Bus Menuju Asrama Haji Kota Jambi

Diakhir sambutannya Wakil Bupati menyampaikan atas nama Kabupaten Tanjung Jabung Barat sekali lagi mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan pengurus BPD KKSS Kabupaten Tanjung Jabung Barat masa bakti 2021 – 2026.

“Mudah – mudahan pengurus yang baru dilantik ini dapat mengemban tugas dan amanah ini dengan baik dan terimakasih kepada segenap jajaran pengurus, panitia serta semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan ini dengan baik dan lancar sesuai prokes,” tutup  Wabup.(Nisa)

Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Print Friendly, PDF & Email

Berita Terkait

Wabup Hairan Pimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 2023
Mutasi Sejumlah Perwira di Polres Tanjab Barat, Jan Manto Jabat Waka Polres
Kesepakatan 2021 Dibatalkan, Aliasi Masyarakat Tanjabbar Bersatu Apresiasi Kemendagri
SKK Migas-PetroChina dengan Dinas Kesehatan Tanjab Barat Lakukan Penandatangan Kerja Sama Penanganan Stunting
Tuntut Stabilisasi Arus Listrik, Aliansi Masyarakat Wilayah Ulu Gelar Aksi Damai
Wabup Hairan Ikuti Prosesi Pelantikan Pj Bupati Sarolangun Via Zoom
Beredar SK Hairan Ketua DPD Partai NasDem, Kesbangpol dan Bawaslu Akui Terima Tembusan
Ini Jadwal Keberangkatan Jamaah Calon Haji Tanjab Barat
Berita ini 303 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 3 Juni 2023 - 20:12 WIB

Besok, 367 CJH Tanjab Barat akan Menumpangi 9 Bus Menuju Asrama Haji Kota Jambi

Sabtu, 3 Juni 2023 - 19:32 WIB

Lepas 367 CJH, Pesan Bupati Tanjabbar : Jamaah Selalu Jaga Kesehatan

Sabtu, 3 Juni 2023 - 18:55 WIB

Delapan Nama Masih Bersaing Untuk Jadi Anggota Bawaslu Provinsi Jambi Periode 2023-2028

Sabtu, 3 Juni 2023 - 18:17 WIB

Rumah Kebangsaan untuk Jambi Aman dan Damai, Gubenur Apresiasi Dit Intelkam

Jumat, 2 Juni 2023 - 10:27 WIB

103 Perwira Polda Jambi Jajaran Dimutasi dari Wakapolres hingga Kasat

Jumat, 2 Juni 2023 - 00:07 WIB

Kapolda Sumsel Tekankan 6 Prioritas Pencegahan dan Penanggulangan Karhutla di OKI

Kamis, 1 Juni 2023 - 15:39 WIB

Puluhan Ekor Sapi Disiapkan Untuk Idul Adha 2023, Penjual : Harganya Naik

Kamis, 1 Juni 2023 - 13:13 WIB

Ahmad Jafar Komitmen Bantu Bupati Menyelesaikan Soal Tapal Batas

Berita Terbaru