Kapolda Bersama Kapolresta Jambi Tinjau Pos Yan Operasi Lilin Siginjai 2021

- Redaksi

Sabtu, 25 Desember 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolda Jambi Irjen Pol Rachmad Wibowo, S.IK Memberikan Keterangan Pers Kepada Wartawa, Jumat (24/12/21). FOTO : Noval.

Kapolda Jambi Irjen Pol Rachmad Wibowo, S.IK Memberikan Keterangan Pers Kepada Wartawa, Jumat (24/12/21). FOTO : Noval.

JAMBI – Menjelang malam Misa dan perayaan Natal sekaligus tahun baru (Nataru), Kapolda Jambi Irjen Pol Rachmad Wibowo, S.IK melakukan pengecekan pos pengamanan dan pelayanan di Kota Jambi, Jumat (24/12/21).

Kapolda Jambi dalam kesempatan itu mengatakan bahwa situasi keamanan di Jambi jelang Nataru berlangsung kondusif.

“Sampai sekarang situasi aman. Kita sudah melihat beberapa pos pengamanan maupun pos pelayanan dan beberapa kegiatan di gereja-gereja,” kata Kapolda Jambi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Personel Polda Jambi yang melakukan pelayanan dan pengamanan akan bersinergi dengan TNI, Satpol PP, Pramuka dan lainnya.

“Mereka (personel yang bertugas) akan sampai di sini sampai tanggal 2 Januari. Jadi Insya Allah kita setiap hari akan bersama dengan mereka, tapi secara bergantian,” jelas Kapolda saat ditemui di pos Tugu Keris Siginjai, Kota Baru.

Tak bosan-bosannya, Kapolda juga kembali mengingatkan pentingnya protokol kesehatan untuk mencegah penularan virus Covid-19.

“Dan kita mengimbau kepada masyarakat, walaupun pandemi yang sudah membaik di wilayah Provinsi Jambi, tapi tetap jaga prokes,” ujarnya.

“Obat yang paling mujarab itu ya pakai masker, jaga jarak cuci tangan dan jangan melepas masker,” jelas Kapolda.

Sebelumnya Kapolda memulai peninjauan di pos kantor Gubernur Jambi, di mall WTC Batanghari, pos bandara Sultan Taha, pos tugu keris siginjai, dan beberapa pos lainnya.

“Total pospam semua ada 29 pos di seluruh Provinsi Jambi ” ungkap Kapolda.

Turut mendampingi Karo OPS Kombes Pol Feri Handoko, Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi SIK MH, Dirlantas Kombes Pol Heru Sutopo, SIK, Kabid Humas Kombes Pol Mulia Prianto, Dirintelkam Kombes Pol Bondan Witjaksono serta bersama rombongan lainnya.(Val)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pastikan BBM Aman Selama Ramadhan, Ditreskrimsus Polda Jambi Gandeng Pertamina Gelar Operasi Pengecekan SPBU
Pasang Spanduk Himbauan Bahaya Narkoba di SMP Negeri 6 Kota Jambi, Ditresnarkoba Polda Jambi Ingatkan Pelajar Selektif Pilih Teman
Dukung Aksi Sosial Gramedia, Ditpolairud Polda Jambi Utus Personelnya
Ditlantas Polda Jambi Gelar Rapat Koordinasi bersama Stakeholder terkait Kelancaran Arus dan Perbaikan Sarpras Jalan
Kejari Jambi Terima Pelimpahan 4 Tersangka Kasus Narkoba dan TPPU Jaringan Ratu Narkoba Jambi
Polda Jambi Gelar Operasi Keselamatan Siginjai Tertib Berlalu Lintas 2025, Ini Sasarannya
Tim Gabungan Subdit I Indagsi Ditreskrimsus Polda Jambi Sidak Sejumlah Pangkalan Gas Elpiji
Kakanwil Ditjenpas Jambi Membangun Sinergitas dengan Ditresnarkoba Polda Jambi
Berita ini 278 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 2 Maret 2025 - 18:17 WIB

Pastikan BBM Aman Selama Ramadhan, Ditreskrimsus Polda Jambi Gandeng Pertamina Gelar Operasi Pengecekan SPBU

Jumat, 21 Februari 2025 - 17:29 WIB

Pasang Spanduk Himbauan Bahaya Narkoba di SMP Negeri 6 Kota Jambi, Ditresnarkoba Polda Jambi Ingatkan Pelajar Selektif Pilih Teman

Senin, 17 Februari 2025 - 19:14 WIB

Dukung Aksi Sosial Gramedia, Ditpolairud Polda Jambi Utus Personelnya

Kamis, 13 Februari 2025 - 19:13 WIB

Ditlantas Polda Jambi Gelar Rapat Koordinasi bersama Stakeholder terkait Kelancaran Arus dan Perbaikan Sarpras Jalan

Selasa, 11 Februari 2025 - 14:12 WIB

Kejari Jambi Terima Pelimpahan 4 Tersangka Kasus Narkoba dan TPPU Jaringan Ratu Narkoba Jambi

Berita Terbaru