Kapolres Tanjab Timur Bersama Baznas Resmikan Hasil Bedah Rumah, Dari Tak Layak Jadi Lengkap

- Redaksi

Rabu, 17 Mei 2023 - 13:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peresmian Bedah Rumah oleh Kapolres Tanjab Timur AKBP Heri Supriawan, S.I.K bersama Ketua BAZNAS Tanjab Timur Syarifudin di RT 10 Pasar Kamis Kelurahan Talang Babat, Rabu (17/5/23). FOTO : Humas RTT

Peresmian Bedah Rumah oleh Kapolres Tanjab Timur AKBP Heri Supriawan, S.I.K bersama Ketua BAZNAS Tanjab Timur Syarifudin di RT 10 Pasar Kamis Kelurahan Talang Babat, Rabu (17/5/23). FOTO : Humas RTT

TANJAB TIMUR – Kepolisian Resort Tanjung Jabung Timur bersama Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Tanjab Timur laksanakan peresmian bedah rumah milik warga kurang mampu di Rt 10 Pasar Kamis Kelurahan Talang Babat, Kecamatan Sabak Barat, Rabu (17/5/23).

Peresmian dipimpin Kapolres Tanjab Timur AKBP Heri Supriawan, S.I.K bersama Ketua BAZNAS Tanjab Timur Syarifudin, Kapolsek Sabak Barat IPDA Syafriwal dan anggota, Ketua RT/RW serta penerima bantuan bedah rumah Saudara Ramli dan keluarganya.

Kapolres Tanjab Timur mengatakan, berawal dari Laporan Kapolsek Muara Sabak Barat IPDA Syafriwal dimana terdapat warga kurang mampu yang menghuni sebuah gubug tidak layak pakai atau tidak layak huni dimana yang berdampingan dengan kandang kambing.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selanjutnya Kapolres melakukan pengecekan dan ternyata benar laporan Kapolsek Sabak Barat tersebut, oleh karena itu Kapolres bedinisiatif untuk berkolaborasi bersama Baznas Kab. Tanjab Timur guna melaksanakan bedah rumah milik saudara Ramli.

“Alhamdulillah saat ini bedah rumah telah rampung kita laksanakan yang layak huni berjalan dengan lancar berukuran 4 x 5 M berikut fasilitas rumah seperti Listrik, kasur dan lain-lain juga kami sediakan,” ungkap Kapolres.

Sementara itu Ketua Baznas Tanjab Timur, Syarifudin menyampaikan siap untuk bekerjasama dengan semua pihak guna menyalurkan zakat kepada warga yang berhak menerimanya.

“Apresiasi saya kepada Bapak Kapolres Tanjab Timur dan anggotanya yang telah membantu dalam pengerjaan bedah rumah ini, baik itu sumbangan berupa tenaga, moril dan materiil sehingga bedah rumah dapat terlaksana dengan baik dan sesuai jadwal yang telah ditentukan, kurang lebih 2 minggu rumah sudah selesai dan siap ditempati,” tutup Syarifudin. (Red)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Penulis : Angah

Editor : Redaksi

Sumber Berita: Lintastungkal

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Zakat Fitrah 2025 di Tanjab Barat, Tertinggi Rp50 Ribu, Fidyah Rp30 Ribu Perhari
Polairud Polda Jambi Bagikan Takjil Buka Puasa Kepada Nelayan, ABK Kapal dan Masyarakat di Perairan Jambi
Kakanwil Ditjenpas Jambi Pimpin Apel Deklarasi Zero Halinar dan Pemusnahan Barang Hasil Razia di Lapas Narkotika Kelas IIB Muara Sabak
Satu Korban Kapal Pompong Terbakar di Sungai Batanghari Berhasil Ditemukan
Implementasi Program Asta Cita Presiden RI, Personel Polairud Polda Jambi Sosialisasikan Tentang Destructive Fishing Kepada Nelayan
Kantor SAR Jambi Gelar Latihan SAR Gabungan Kecelakaan Kapal di Perairan Tanjab Timur
Dukung Ketahanan Pangan, Kapolda Jambi Bersama Forkompinda Launching Gugus Tugas Polri di Tanjab Timur
Terjatuh, Seorang Lansia Hilang Tenggelam di Sungai Berbak
Berita ini 154 kali dibaca
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin informasi lainnya? Silakan kirim ke email lintastungkal@gmail.com (mohon dilampirkan data diri)

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 19:02 WIB

Zakat Fitrah 2025 di Tanjab Barat, Tertinggi Rp50 Ribu, Fidyah Rp30 Ribu Perhari

Rabu, 5 Maret 2025 - 19:13 WIB

Polairud Polda Jambi Bagikan Takjil Buka Puasa Kepada Nelayan, ABK Kapal dan Masyarakat di Perairan Jambi

Selasa, 25 Februari 2025 - 18:51 WIB

Kakanwil Ditjenpas Jambi Pimpin Apel Deklarasi Zero Halinar dan Pemusnahan Barang Hasil Razia di Lapas Narkotika Kelas IIB Muara Sabak

Sabtu, 15 Februari 2025 - 19:01 WIB

Satu Korban Kapal Pompong Terbakar di Sungai Batanghari Berhasil Ditemukan

Selasa, 17 Desember 2024 - 19:32 WIB

Implementasi Program Asta Cita Presiden RI, Personel Polairud Polda Jambi Sosialisasikan Tentang Destructive Fishing Kepada Nelayan

Berita Terbaru

Hamdani, S. E terima nota pengantar LKPJ Bupati Tanjab Barat Drs H Anwar Sadat, M. Ag (Ist)

Advetorial

Terkait Hal ini, DPRD Tanjab Barat Gelar Paripurna Ketiga

Kamis, 10 Apr 2025 - 22:04 WIB

Kapolda Jambi Irjen Pol Krisno H Siregar Saat Pimpin Upacara Sertijab Dirlantas, Dirbinmas, Dansat Brimob, Kabid Propam dan Kapolres Tebo. FOTO : DHEA

Kota Jambi

Empat Pejabat Utama Polda Jambi dan Kapolres Tebo Berganti

Kamis, 10 Apr 2025 - 14:16 WIB