Pemilihan calon kepala daerah yang dinilai tidak sesuai dengan kriteria kepala daerah sering kali menimbulkan kontroversi. Hal ini bisa mencakup calon yang kurang memiliki rekam jejak yang baik, tidak memiliki kompetensi yang diperlukan, atau terlibat dalam kasus korupsi atau pelanggaran etika lainnya. Situasi semacam ini dapat mengakibatkan ketidakpuasan di antara pemilih dan mempengaruhi integritas pemilihan.
Hal ini membuat beberapa masyakrat terus berpikir apakah tidak ada kandidat lain yang lebih memungkinkan dan meyakinkan bahwa dia mampu memimpin Provinsi Jambi. Karena yang akan dipimpin ini adalah sebuah Provinsi dengan berbagai kabupaten, bukan lagi kabupaten dengan berbagai kecamatan. Jika mereka-mereka bakal calon gubernur ini maju tanpa ada peningkatan presentasi yang dihasilkan, maka masyarakat pasrah jika Provinsi Jambi lama-kelamaan akan runtuh karena tidak ada peningkatan dan daya saing degan Provinsi yang lain. Mengingat Provinsi lain yang telah mengalami peningkatan, baik dari segi kepemimpinan maupun sistem pemerintahananya.Sedangkan yang kita tahu selama ini bahwasanya jarang sekali ada isu-isu tentang perkembangan Provinsi Jambi ditingkat Nasional.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Masyarakat Provinsi Jambi merindukan pemimpin yang dapat mengatasi tantangan dan memajukan daerah mereka, tetapi kekhawatiran mereka muncul karena keraguan terhadap calon pemimpin yang belum teruji atau memiliki rekam jejak yang kurang jelas. Mereka berharap agar pemimpin yang dipilih mampu membawa perubahan positif dan mewakili kepentingan seluruh masyarakat.
Penulis : Thassya Hanifah : Mahasiswa Universitas Jambi
Editor : Redaksi
Sumber Berita : Lintastungkal
Halaman : 1 2 3 4 Selanjutnya