BATANGHARI – Modul satu pembelajaran SMP Program PINTAR yang dikembangkan oleh Tanoto Foundation mendorong guru untuk melakukan aktivitas aktivitas dalam mewujudukan pembelajaran aktif di kelas. Guru juga diharapkan terus membangun pengetahuan mereka salah satunya melalui pelatihan.
Hal itu disampaikan oleh widyaiswara LPMP Provinsi Jambi, Yetti Fatri Dewi, M.Pd yang menghadiri langsung diseminasi pelatihan modul satu pembelajaran SMP di Batanghari, Sabtu, (08/02/20).
“Pelatihannya bagus, peserta lebih banyak diskusi, untuk dikembangkan kembali di kelas mereka,” ujar Yetti.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Yetti menambahkan, harapannya adalah guru yang dilatih ini untuk terus konsisten menerapkan hasil pelatihan, jangan sampai setelah pelatihan selesai, kemudian guru kembali ke pembelajaran semula.
“Guru harus mengubah pola pikir, itu yang paling penting, mengubah pola pikir mereka dari pembelajaran konvensional ke pembelajaran berbasis aktivitas siswa,” tambahnya.
Sementara itu, Khoiruddin, guru SMPN 22 Batanghari, mengatakan pelatihan yang dikembangkan Tanoto Foundation sangat bagus untuk meningkatkan kapasitasnya sebagai pendidik. Apalagi diperkenalkan pembelajaran Mengalami, Interaksi, Komunikasi dan Refleksi (MIKiR).
Halaman : 1 2 Selanjutnya