Presiden Jokowi Tinjau Pasar dan Sejumlah Ruas Jalan di Lampung

- Redaksi

Jumat, 5 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Joko Widodo Akan Tinjau Pasar dan Sejumlah Ruas Jalan di Lampung, Jumat, 5 Mei 2023. [FOTO : Sekretariat Presiden]

Presiden Joko Widodo Akan Tinjau Pasar dan Sejumlah Ruas Jalan di Lampung, Jumat, 5 Mei 2023. [FOTO : Sekretariat Presiden]

image_pdfimage_print

LAMPUNG – Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Lampung pada Jumat, 5 Mei 2023. Presiden dan rombongan mendarat di Bandara Internasional Radin Inten II, Kabupaten Lampung Selatan, sekitar pukul 08.05 WIB.

Setibanya di bandara, Presiden disambut oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi, Kapolda Lampung Irjen Pol. Helmy Santika, Danlanal Lampung Kolonel Laut (P) Mohammad Nizarudin, dan Danlanud BNY Letkol Pnb. Yosi Hadi Wiyanto. Dari bandara, Presiden akan terlebih dahulu mengunjungi Pasar Natar yang berada di Kabupaten Lampung Selatan.

Setelah itu, Presiden akan meninjau sejumlah ruas jalan di Provinsi Lampung dengan menggunakan mobil.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam keterangannya di pusat perbelanjaan Sarinah, Jakarta, pada Kamis (04/05/2023) kemarin, Presiden menyebut bahwa pembangunan infrastruktur jalan merupakan hal yang sangat penting karena akan mendukung arus mobilitas barang maupun orang.

“Begitu jalan rusak–apalagi jalan produksi–akan mengganggu yang namanya komoditas itu, mobilitas orang, mobilitas barang, biaya logistik akan naik sehingga barang itu tidak bisa bersaing dengan provinsi lain, daerah lain, atau negara lain,” jelas Presiden.

Untuk itu, dalam kunjungan kerja kali ini Kepala Negara ingin memastikan bahwa infrastruktur jalan di Provinsi Lampung dapat memberikan dampak yang baik bagi masyarakatnya.

“Kita harus tahu semuanya manfaat infrastruktur ada di situ,” tandasnya.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dalam penerbangan menuju Provinsi Lampung yaitu Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir, dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.

Komentar pada Artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Print Friendly, PDF & Email

Penulis : Redaksi

Sumber Berita : Sekretariat Presiden

Berita Terkait

Praktik Baik di Peternakan Terintegrasi Balaraja: Sholawat Diperdengarkan di Kandang Sapi
159.557 Narapidana dan Anak Binaan Muslim Terima Remisi dan Pengurangan Masa Pidana Khusus Idulfitri 1445 Hijriah
AHY Didoakan Rekan Seangkatannya Jadi Menkopolhukam
NasDem Juarai Parpol dengan Perolehan 227.533 Suara di Gorontalo
Gubernur Akmil Sematkan Brevet Pramuka Yudha: Keberanian dan Dedikasi Taruna Akmil Dihargai
Ini 5 Sosok Pangdam yang Baru Ditunjuk Panglima TNI Agus Subiyanto
7 PPLN Kuala Lumpur Jadi Tersangka Pelanggaran Pemilu
21 Nama Kandidat Walikota dan Wakil Walikota Solo yang dirumorkan Potensial Maju dalam Pilkada Solo 2024
Berita ini 86 kali dibaca
KONTEN PROMOSI pada widget diatas merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan oleh pihak ketiga, LintasTungkal.com Tidak terkait dengan Materi Konten ini.

Berita Terkait

Selasa, 16 April 2024 - 18:50 WIB

Praktik Baik di Peternakan Terintegrasi Balaraja: Sholawat Diperdengarkan di Kandang Sapi

Sabtu, 13 April 2024 - 18:50 WIB

159.557 Narapidana dan Anak Binaan Muslim Terima Remisi dan Pengurangan Masa Pidana Khusus Idulfitri 1445 Hijriah

Sabtu, 30 Maret 2024 - 15:04 WIB

AHY Didoakan Rekan Seangkatannya Jadi Menkopolhukam

Sabtu, 9 Maret 2024 - 19:01 WIB

NasDem Juarai Parpol dengan Perolehan 227.533 Suara di Gorontalo

Minggu, 3 Maret 2024 - 19:34 WIB

Gubernur Akmil Sematkan Brevet Pramuka Yudha: Keberanian dan Dedikasi Taruna Akmil Dihargai

Sabtu, 2 Maret 2024 - 19:13 WIB

Ini 5 Sosok Pangdam yang Baru Ditunjuk Panglima TNI Agus Subiyanto

Kamis, 29 Februari 2024 - 19:13 WIB

7 PPLN Kuala Lumpur Jadi Tersangka Pelanggaran Pemilu

Minggu, 25 Februari 2024 - 01:00 WIB

21 Nama Kandidat Walikota dan Wakil Walikota Solo yang dirumorkan Potensial Maju dalam Pilkada Solo 2024

Berita Terbaru

Andhika Wahyudiono : Dosen UNTAG Banyuwangi

Editorial

Vietnam Berpotensi Bergabung dengan BRICS

Selasa, 23 Apr 2024 - 18:05 WIB