Tekan Inflasi jelang Nataru, Dinas Ketahanan Pangan gelar Gerakan Pangan Murah

- Redaksi

Rabu, 18 Desember 2024 - 10:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Masyarakat belanja bahan komoditi di Gerakan Pangan Murah (Dok LT)

Masyarakat belanja bahan komoditi di Gerakan Pangan Murah (Dok LT)

KUALA TUNGKAL – Dinas Ketahanan Pangan Tanjung Jabung Barat menyelenggarakan Gerakan Pangan Murah.

Gerakan pangan murah yang dilaksanakan serentak se Provinsi Jambi ini oleh Dinas Ketahanan Pangan Tanjung Jabung Barat diselenggarakan di Halaman Kantor Dinas Ketahanan Pangan, Rabu (18/12/2024).

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Tanjung Jabung Barat H Yan Ery, S. Pt., M. Si mengungkapkan tujuan utama dari kegiatan Gerakan Pangan Murah ini lebih kepada menekan inflasi pangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Juga dalam kegiatan Gerakan pangan murah ini tujuannya untuk menghidari terjadinya kelangkaan pangan menjelang Hari Raya Natal 2024 dan Tahun Baru 2025,” jelasnya.

Barang komoditi yang dijual sebut H Yan Ery adalah komoditi yang memiliki pengaruh terhadap inflasi.

“Gerakan pangan murah ini tidak serta merta pada satu bahan komoditi saja. Tetapi pemerintah bisa mengambil sikap mendatangkan komoditi yang berpotensi terjadinya kelangkaan,” sebutnya.

H Yan Ery berharap menyambut hari besar keagamaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 tidak terjadi kelangkaan terhadap Bahan Komoditi.

Diketahui dalam kegiatan Gerakan pangan murah ini Dinas Ketahanan Pangan mengatakan sejumlah komoditi.

Komoditi tersebut seperti Telur Ayam, Bawang Merah, Bawang Putih dan Cabe Merah Keriting. Untuk Telur Ayam 10 Butir Rp16.000,-, Bawang Merah 1 Kg Rp30.000,-, Bawang Putih 1 Kg Rp37.000,- dan Cabe Merah Keriting 1 Kg Rp40.000,-.

Dalam kegiatan ini Dinas Ketahanan Pangan turut bekerjasama dengan Perum Bulog Kuala Tungkal.

Bulog sendiri menjual Beras SPHP Rp60 Ribu, Beras Premium Kita Rp71 Ribu, Beras Kayu Manis Rp150 Ribu, Beras premium setra Ramos Rp72 Ribu, Minyak Goreng Rose Brand Rp18.500, Minyak Kita Rp15.500, Gula Rose Brand Rp17.500 dan Gula manis Kita Rp17.500.

Perum Bulog saat Gerakan Pangan Murah (Dok LT)
Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Penulis : Abas

Editor : Redaksi

Sumber Berita: Lintastungkal

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tiket Pesawat Rute dari dan Tujuan Jambi Hingga 8 April Telah Terjual Habis
UMKM Ungkap Segudang Manfaat Ikut Pertamina UMK Academy, Produknya Bisa Go Global!
Pulang Lebaran Jadi Lebih Hemat! Pertamina Diskon BBM Rp300/Liter, Begini Caranya!
Jelang Lebaran, Pertamina Patra Niaga Siagakan Ribuan Agen dan Pangkalan LPG 3 Kg
DKP Bersama TP-PKK Tanjabbar Wujudkan Keinginan Masyarakat Beli Sembako Murah
Satgas Pangan Polda Jambi ; Harga Daging Relatif Stabil Selama Ramadhan, Daging Sapi Segar Rp 130.000 Per Kilogram dan Daging Beku  Rp98 Ribu
Hasil Sidak Pasar, Satgas Pangan Polda Jambi : Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok Aman Selama Ramadhan
Sambut Ramadhan, Satgas Pangan Provinsi Jambi Sidak Harga Bahan Pokok di Pasar Tradisional Angso Duo
Berita ini 132 kali dibaca
Dilarang Mengambil dan/atau Menayangkan Ulang Sebagian Atau Keseluruhan Artikel di atas untuk Konten Akun Media Sosial Komersil Tanpa Seizin Redaksi.

Berita Terkait

Minggu, 6 April 2025 - 19:23 WIB

Tiket Pesawat Rute dari dan Tujuan Jambi Hingga 8 April Telah Terjual Habis

Kamis, 3 April 2025 - 18:40 WIB

UMKM Ungkap Segudang Manfaat Ikut Pertamina UMK Academy, Produknya Bisa Go Global!

Selasa, 1 April 2025 - 17:16 WIB

Pulang Lebaran Jadi Lebih Hemat! Pertamina Diskon BBM Rp300/Liter, Begini Caranya!

Rabu, 26 Maret 2025 - 19:09 WIB

Jelang Lebaran, Pertamina Patra Niaga Siagakan Ribuan Agen dan Pangkalan LPG 3 Kg

Rabu, 26 Maret 2025 - 16:31 WIB

DKP Bersama TP-PKK Tanjabbar Wujudkan Keinginan Masyarakat Beli Sembako Murah

Berita Terbaru