Kapolres Tanjab Timur Mengambil Tindakan Cepat

- Redaksi

Sabtu, 28 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres AKBP Heri Supriawan, S.I.K., M.H Memberikan Arahan Kepada Personil yang Ditugaskan ke Lokasi Sengketa lahan di Parit 2 Desa Simpang Datuk Kecamatan Nipah Panjang Kabupaten Tanjab Timur. FOTO : HUMAS

Kapolres AKBP Heri Supriawan, S.I.K., M.H Memberikan Arahan Kepada Personil yang Ditugaskan ke Lokasi Sengketa lahan di Parit 2 Desa Simpang Datuk Kecamatan Nipah Panjang Kabupaten Tanjab Timur. FOTO : HUMAS

image_pdfimage_print

TANJAB TIMUR – Dalam upaya pencegahan terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Tanjab Timur, Kapolres, AKBP Heri Supriawan, S.I.K., M.H mengambil tindakan cepat terkait sengketa lahan di parit 2 Desa Simpang Datuk Kecamatan Nipah Panjang Kabupaten Tanjab Timur.

Kapolres Tanjab Timur mengeluarkan surat perintah Nomor: Sprin/1132/X/PAM.3.3./2023 dan menurunkan 50 Orang personel Polres Tanjab Timur serta Polsek Rayonisasi dibawah pimpinan Kabag Ops Kompol Mukhlis Gea, S.H. yang didampingi Kasat Shabara Polres Tanjab Timur AKP Gohan Ramses Simanjuntak ke lokasi terjadinya sengketa, Rabu (24/10/23).

Kasi Humas Polres Tanjab Timur AKP Darpin mengatakan bahwa pihak yang bersengketa adalah Sdr. Arfah Dkk dengan pihak management PT. Metro Yakin Jaya (MYJ), dimana pihak Arfah dkk mengklaim bahwa obyek lahan yang berada di areal kerja perkebunan kelapa sawit PT. MYJ seluas 2,5 Hektar dengan didasari surat Sporadik yang saat ini mereka duduki merupakan hak milik mereka selaku ahli waris dari Alm. Sdr. Tahir (orang tua Sdr. Arfah).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sedangkan versi pihak management PT. MYJ bahwa obyek lahan tersebut merupakan areal kerja PT. MYJ sesuai dengan Izin HGU Nomor : 00023 dengan luas lahan 499,06 Hektar.

Selanjutnya dari data yang diterima Polres Tanjab timur, bahwa konflik lahan tersebut telah terjadi dari mulai Tahun 2016 yang lalu dan muncul kembali pada 17 Oktober 2023.

Adapun kronologis kejadian dimana pada saat Umar Hasan (Kepala keamanan PT. MYJ) melaksanakan tugas, beliau melihat ada sekelompok orang yang tak dikenal ± 25 Orang memasuki areal kerja perkebunan PT. MYJ, dijelaskan juga oleh Umar Hasan bahwa sekelompok orang tak dikenal tersebut berniat menduduki lahan diareal kerja perkebunan PT. MYJ dengan membangun tenda penginapan, dengan adanya perihal tersebut Umar Hasan menanyakan kepada salah satu dari pihak mereka terkait apa maksud dan tujuan mereka membangun tenda penginapan di areal kerja PT. MYJ, namun salah satu dari perwakilan kelompok yang mengaku bernama Arfah Bin Tahir menjawab mereka menduduki lahan dengan dasar legalitas Sporadik yang mana Sdr. Arfah merupakan ahli waris dari Almarhum orang tuanya yang bernama Tahir Bin Latahare.

Setelah 2 hari kemudian tepatnya 19 Oktober 2023 sekira pukul 10.00 Wib, Sdr. Arfah Dkk membawa alat panen seperti parang, dodos sawit dan alat panen lainnya untuk melakukan pemanenan di areal lahan yang mereka klaim, dengan adanya kejadian tersebut Umar Hasan (kepala keamanan PT. MYJ) melaporkan kejadian apa yang dilihatnya kepada Sdr. Samsu (Humas PT. MYJ) untuk diteruskan ke pihak management PT. MYJ dan pada 24 Oktober 2023 pihak management PT. MYJ melaporkan kejadian tersebut ke pihak yang berwajib.

“Demi terciptanya situasi aman dan kondusif serta meminimalisir terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Tanjab Timur, Personil Polres Tanjab Timur ditugaskan untuk melakukan pengamanan selama tujuh hari di lokasi tempat kejadian perkara (TKP),” ujar AKP Darpin.

“Atas kejadian tersebut Kapolres Tanjab Timur AKBP Heri Supriawan menekankan kepada seluruh warga masyarakat, sehubungan saat ini sudah memasuki bulan – bulan Politik, diharapkan bersama – sama kita menjaga stabilitas keamanan, ketertiban dan jangan sampai dari kita terprovokasi sehingga menimbulkan konflik perpecahan yang dapat merugikan diri sendiri,” imbuhnya.*

Komentar pada Artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Print Friendly, PDF & Email

Penulis : Angah

Editor : Redaksi

Sumber Berita : Polres TanjabTimur

Berita Terkait

Polres Tanjab Timur Amankan 30 Dus Strefoam Berisi Benih Baby Loobster di Speed Boat
Pastikan Kondusifitas Pasca Lebaran, Kapolda Jambi Pantau Wilayah Perairan Tanjab Timur
Balita Tenggelam di Sungai Berbak Tanjung Jabung Timur ditemukan Meninggal
Pemuda Teluk Dawan Kompak Lakukan Persiapan Jelang Lomba Pacu Perahu Tradisional
Tingkatkan Kualitas Infrastruktur di Tanjab Timur, PetroChina Serahkan Jalan 1,9 KM dan Lanjutkan Pembangunan Jalan 6 KM
Jelang Buka Puasa, Personil Ditpolairud Polda Jambi Bagikan Takjil ke Nelayan di Perairan Nipah Panjang
Daftar Nama Calon Anggota DPRD Tanjab Timur Periode 2024-2029, PAN Terbanyak
BNNP Jambi Amankan 1 Kurir Sabu di Tanjab Timur
Berita ini 179 kali dibaca
KONTEN PROMOSI pada widget diatas merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan oleh pihak ketiga, bukan dari redaksi Lintastungkal.com. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten promosi ini.

Berita Terkait

Selasa, 23 April 2024 - 14:09 WIB

Polres Tanjab Timur Amankan 30 Dus Strefoam Berisi Benih Baby Loobster di Speed Boat

Senin, 22 April 2024 - 19:06 WIB

Pastikan Kondusifitas Pasca Lebaran, Kapolda Jambi Pantau Wilayah Perairan Tanjab Timur

Senin, 15 April 2024 - 18:37 WIB

Balita Tenggelam di Sungai Berbak Tanjung Jabung Timur ditemukan Meninggal

Selasa, 9 April 2024 - 13:55 WIB

Pemuda Teluk Dawan Kompak Lakukan Persiapan Jelang Lomba Pacu Perahu Tradisional

Senin, 25 Maret 2024 - 19:53 WIB

Tingkatkan Kualitas Infrastruktur di Tanjab Timur, PetroChina Serahkan Jalan 1,9 KM dan Lanjutkan Pembangunan Jalan 6 KM

Senin, 25 Maret 2024 - 09:20 WIB

Jelang Buka Puasa, Personil Ditpolairud Polda Jambi Bagikan Takjil ke Nelayan di Perairan Nipah Panjang

Rabu, 13 Maret 2024 - 18:10 WIB

Daftar Nama Calon Anggota DPRD Tanjab Timur Periode 2024-2029, PAN Terbanyak

Kamis, 7 Maret 2024 - 12:26 WIB

BNNP Jambi Amankan 1 Kurir Sabu di Tanjab Timur

Berita Terbaru

Jamal Darmawan Sie hadiri Peresmian TPU Berkah. FOTO : LT/Bas

Tanjab Barat

DPRD Tanjab Barat Dukung Pembangunan TPU Oleh Pemerintah

Rabu, 24 Apr 2024 - 00:15 WIB

Andhika Wahyudiono : Dosen UNTAG Banyuwangi

Editorial

Vietnam Berpotensi Bergabung dengan BRICS

Selasa, 23 Apr 2024 - 18:05 WIB