Nekat Terjun ke Sungai Akan Ditangkap BNN, Seorang Diduga Pengedar Narkoba di Kuala Tungkal Meninggal Dunia

- Redaksi

Minggu, 28 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim Brantas BNN Tanjab Timur dan Polres Tanjab Barat Saat Svakuasi Pelaku HR (40) di Sungai. [FOTO : BNNP Jambi]

Tim Brantas BNN Tanjab Timur dan Polres Tanjab Barat Saat Svakuasi Pelaku HR (40) di Sungai. [FOTO : BNNP Jambi]

image_pdfimage_print

KUALA TUNGKAL – Seorang pria berinisial HR (40) warga Parit 9, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjab Barat ditemukan meninggal dunia setelah nekat meloncat dari atas jembatan parit 7 untuk menghindari penangkapan oleh anggota BNN Tanjab Timur, Sabtu (27/1/24) malam.

Hal itu dibenarkan oleh Kepala BNN Provinsi Kambi Brigjen Pol Wisnu Handoko saat dikonfirmasi, Minggu (28/1/24).

Wisnu mengatakan kronologis kejadian pada Sabtu (27/1/2024) malam sekira pukul 23.00 WIB.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dimana Tim Pemberantasan BNN Kab. Tanjung Jabung Timur, melaksanakan undercover terhadap pelaku yang diduga sebagai pengedar narkotika jenis Shabu di Parit 7 Tungkal Tungkal ilir.

Saat petugas menghampiri pelaku, namun pelaku curiga dan berputar balik ke arah jembatan Parit 7 menggunakan sepeda motor MIO M3 125CC warna hitam tanpa NOPOL.

Sesampai di ujung jembatan dihadang oleh Tim Brantas BNN Tanjab Timur, namum pelaku menabrak salah satu petugas, sampai terpelanting dan terjatuh.

“Kemudian pelaku melarikan diri dan langsung melompat kebawah jembatan sambil membuang sesuatu ke arah sungai,” beber Brigjen Pol Wisnu Handoko.

Setelah kejadian tersebut Tim Brantas BNN Tanjab Timur melaporkan kejadian Kepolres Tanjung Jabung Barat untuk meminta bantuan dalam upayah pencarian pelaku hingga akhirnya pelaku di temukan dalam keadaan meninggal dunia.

“Saat ini jenazah di bawa ke RSUD KH Daud Arif untuk dilakukan visum,” jelasnya.

“Terkait barang haram yang diduga narkotika yang dibuang pelaku ke sungai hingga saat ini belum ditemukan,” imbuh WIsnu.*

Komentar pada Artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Print Friendly, PDF & Email

Penulis : Angah & Abas

Editor : Redaksi

Sumber Berita : Lintastungkal

Berita Terkait

Halal Bihalal dengan KBB, Bupati Tanjabbar ajak Masyarakat Banjar Bangun Kekompakan
Tradisi Pembaretan Baja, Kepolres Tanjab Barat : Jaga Integritas untuk Melayani Masyarakat
Balita Tenggelam di Sungai Berbak Tanjung Jabung Timur ditemukan Meninggal
Balita Tenggelam Jatuh dari Pompong di Sungai Berbak Masih dalam Pencarian
Pengamanan Rute Pawai Takbiran, Polres Tanjab Barat Turunkan 150 Personel
Hari Ini 1.120 Orang dari Batam Mudik Via Pelabuhan Roro Kuala Tungkal
Terpeleset Saat Buang Sampah, Bocah 5 Tahun di Tanjab Barat Tenggelam di Sungai Parit Satu
Berkelahi Disimpang Lampu Merah Patunas Tujuh Remaja Diamankan Polisi, Ada Dua Perempuan
Berita ini 417 kali dibaca
KONTEN PROMOSI pada widget diatas merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan oleh pihak ketiga, bukan dari redaksi Lintastungkal.com. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten promosi ini.

Berita Terkait

Minggu, 21 April 2024 - 09:17 WIB

Halal Bihalal dengan KBB, Bupati Tanjabbar ajak Masyarakat Banjar Bangun Kekompakan

Kamis, 18 April 2024 - 18:46 WIB

Tradisi Pembaretan Baja, Kepolres Tanjab Barat : Jaga Integritas untuk Melayani Masyarakat

Senin, 15 April 2024 - 18:37 WIB

Balita Tenggelam di Sungai Berbak Tanjung Jabung Timur ditemukan Meninggal

Minggu, 14 April 2024 - 16:52 WIB

Balita Tenggelam Jatuh dari Pompong di Sungai Berbak Masih dalam Pencarian

Selasa, 9 April 2024 - 23:25 WIB

Pengamanan Rute Pawai Takbiran, Polres Tanjab Barat Turunkan 150 Personel

Senin, 8 April 2024 - 20:59 WIB

Hari Ini 1.120 Orang dari Batam Mudik Via Pelabuhan Roro Kuala Tungkal

Senin, 8 April 2024 - 00:45 WIB

Terpeleset Saat Buang Sampah, Bocah 5 Tahun di Tanjab Barat Tenggelam di Sungai Parit Satu

Rabu, 3 April 2024 - 08:20 WIB

Berkelahi Disimpang Lampu Merah Patunas Tujuh Remaja Diamankan Polisi, Ada Dua Perempuan

Berita Terbaru

Andhika Wahyudiono : Dosen UNTAG Banyuwangi

Editorial

Vietnam Berpotensi Bergabung dengan BRICS

Selasa, 23 Apr 2024 - 18:05 WIB