BATANGHARI – Kapolres Batanghari AKBP Bambang Purwanto, SIK menemui sejumlah warga Kelurahan Sridadi, Kecamatan Mauara Bulian, Rabu (23/11/22).
Kapolres didampingi didampingi Wakapolres Kompol M Ridha, Kasat Intelkam AKP Edi Bernawan, Kasat Binmas Iptu RD Ikhsani dan Kapolsek Ma Bulian AKP Faisal mendatangi warga di Simpang Sridadi untuk melakukan mediasi, agar warga bersedia membuka blokir jalan yang rusak dan akan dilakukan perbaikan.
Dalam mediasi tersebut, Kapolres Batanghari berdiskusi dan berdialog langsung dengan warga Sridadi, akhirnya warga setempat bersedia membuka pemblokiran ruas jalan Simpang Bawah Sridadi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kapolres menyampaikan kepada warga akan memfasilitasi dan memanggil Kepala Dinas terkait penyelesaian atau perbaikan jalan rusak tersebut esok hari di Mapolres Batanghari.
“Nanti setelah ini, kita undang semua Kepala Dinas terkait ke Polres Batanghari, untuk membahas lebih lanjut masalah jalan rusak ini,” kata Kapolres di hadapan warga Sridadi.
Kapolres juga menyampaikan kepada masyarakat agar tidak lagi melakukan kegiatan yang dapat mengganggu Kamtibmas dan Kamtibcar Lantas, diharapkan masyarakat dapat menghubungi Kapolres Batanghari atau Wakapolres jika ada masalah atau hambatan yang terjadi.
“Jika ada masalah atau hambatan jangan sungkan silahkan hubungi saya (Kapolres) atau Wakapolres,” tutur Kapolres Batanghari.
Sumber : humas.polri.go.id