BREAKING NEWS : BNNP Jambi Ringkus 8 Pelaku Jaringan Narkoba, Satu Diantaranya Perempuan

- Redaksi

Kamis, 27 Agustus 2020 - 20:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

FOTO : Para Pelaku Penyalah Gunaan Narkoba yang berhasil Diringkus Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Jambi di kawasan Jl. Slamet Riyadi Kel. Legok Kec. Danau Sipin Kota Jambi, Kamis (27/08/20).

FOTO : Para Pelaku Penyalah Gunaan Narkoba yang berhasil Diringkus Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Jambi di kawasan Jl. Slamet Riyadi Kel. Legok Kec. Danau Sipin Kota Jambi, Kamis (27/08/20).

JAMBI – Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Jambi kembali berhasil meringkus 8 kurir narkotika jenis sabu-sabu, Kamis (27/08/20).

Dari kedelapan pelaku diamankan BNNP Jambi tersebut satu diantaranya seorang perempuan inisial JA. Mereka diamankan dalam sebuah pengerbekan di salah satu bedeng di kawasan Jl. Slamet Riyadi Kel. Legok Kec. Danau Sipin Kota Jambi sekitar pukul 00.00 WIB.

Hal itu dibenarkan oleh Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi Jambi Brigjen Dwi Irianto dikonfirmasi di Jambi, Kamis (27/08/20).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Benar ada kita ringkus 8 pelaku kuris narkotika jenis sabu-sabu satu perempuan,” katanya.

Dwi mengatakan mereka merupakan jaringan pemain lama di Kota Jambi. Personel Seksi Pemberantasan BNNP mendapat informasi dari masyarakat bahwa adanya sekelompok orang  yang akan melakukan transaksi narkotika jenis sabu di sekitar TKP pengerbekan.

“Mereka kita gerbek ketika akan membagi-bagikan sabu untuk diperjual belikan,” kata Dwi.

Tersangka ditangkap itu yakni GN, KA, JH, SR, DP, MG dan MM serta JA seorang perempuan.

Barang bukti yang diamankan 20 paket degan rincian  1 paket kecil, 12 paket sedang dan 7 paket besar serta beberapa plastik klip kosong kecil, sedang, alat hisap bong, pirek, timbangan, sendok pipet plastik dan lain-lain.

“Selanjutnya para pelaku beserta barang bukti diamankan ke kantor BNNP Jambi guna proses hukum lebih lanjut,” katanya. (*)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dirpolairud Polda Jambi dan Rombongan Dari Ponpes Daaru Attauhid Ziarah Makam Datuk Rangkayo Hitam
Letkol Inf Dedy Pungky Irawanto Hadirkan Semangat dan Energi Baru di Kodim 0416/Bungo Tebo “BUTE PASTI”
Hari Kelima, Pencarian Remaja Hilang di Hutan Desa Renah Kayu Embun Sungai Penuh Belum Membuahkan Hasil
Kakanwil KemenHam Jambi Audiensi dengan Gubernur Jambi Bahas Kerja Sama dan Penguatan Sarpras
Gebrakan 100 Hari Kerja Irjen Pol Krisno H. Siregar, Polda Jambi Berhasil Ungkap Peredaran Narkoba dan Korupsi Miliaran Rupiah
Warga Desa Suka Maju Hilang, Diduga Terbawa Arus Sungai Saat Mencari Rumput di Bawah Jembatan
Warga Binaan Lapas Perempuan Kelas IIB Jambi di Razia dan Tes Urine 
Letkol Inf Dedy Pungky Irawanto Resmi Jabat Dandim 0416/Bute
Berita ini 815 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 17:28 WIB

Dirpolairud Polda Jambi dan Rombongan Dari Ponpes Daaru Attauhid Ziarah Makam Datuk Rangkayo Hitam

Sabtu, 19 April 2025 - 00:25 WIB

Letkol Inf Dedy Pungky Irawanto Hadirkan Semangat dan Energi Baru di Kodim 0416/Bungo Tebo “BUTE PASTI”

Jumat, 18 April 2025 - 19:42 WIB

Hari Kelima, Pencarian Remaja Hilang di Hutan Desa Renah Kayu Embun Sungai Penuh Belum Membuahkan Hasil

Rabu, 16 April 2025 - 19:18 WIB

Gebrakan 100 Hari Kerja Irjen Pol Krisno H. Siregar, Polda Jambi Berhasil Ungkap Peredaran Narkoba dan Korupsi Miliaran Rupiah

Rabu, 16 April 2025 - 00:07 WIB

Warga Desa Suka Maju Hilang, Diduga Terbawa Arus Sungai Saat Mencari Rumput di Bawah Jembatan

Berita Terbaru