JAMBI – Pabrik Kopi AAA di kawasan Simpang Gado-gado, Selincah, Kecamatan Jambi Timur, Kota Jambi terbakar, Jumat (17/9/21).
Terlihat asap tebal membumbung tinggi sekitar pukul 14.00 WIB. Meski saat tebakar sempat diguyur hujan namun api tidak padam.
Kabid Operasional Dinas Pemadam Kebakaran Rinno saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Benar pabrik Kopi AA yang terbakar, dan tim masih berusaha memadamkan api di lapangan,” ujar Rinno dikonfirmasi via telepon.
Ia mengatakan saat ini pihaknya telah di lokasi dan tengah berupaya memadamkan api.
“Penyebab kebakaran belum diketahui, nanti infokan kembali,” pungkasnya.(**)