KUALA TUNGKAL – Pengurus Lebaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Tanjung Jabung Barat Provinsi Jambi melaksanakan kegiatan silaturahim Akbar, Minggu kemarin (5/5/24).
Silaturahim Akbar Bulan Syawal 1445 Hijriah “Bersama Meperkuat Ukhuwah Membangun Tanjung Jabung Barat Berkah 2024” dihadiri secara langsung okeh Bupati Tanjung Jabung Barat H Anwar Sadat.
Bupati H Anwar Sadat yang hadir dalam kegiatan silaturahim Akbar tersebut menyampaikan apresiasi atas kontribusi dan dedikasi LBII dalam dakwah dan syiar Islam.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Saya merasa bangga melihat semangat dan kekompakan LDII dalam menjalankan roda organisasi dan melaksanakan kegiatan dakwah,” ungkap H Anwar Sadat.
“In sya Allah dengan semangat dan kekompakan, LDII akan terus berkembang dan memberikan manfaat bagi masyarakat,” imbuhnya.
Menurut Bupati, silaturahmi sangat penting dilakukan dalam upaya mempererat tali persaudaraan, memperkuat rasa persatuan dan kesatuan, serta meningkatkan rasa saling peduli antar sesama.
“Semoga silaturahmi ini dapat menjadi sarana untuk meningkatkan pemahaman agama dan meningkatkan kualitas iman dan taqwa kepada Allah SWT,” harapnya.
“Saya berharap LDII terus meningkatkan perannya dalam membangun masyarakat yang religius dan bermoral,” imbuh Bupati.
Acara silaturahmi Akbar tersebut dihadiri Unsur Forkopimda, oleh Camat Tungkal Ilir, Lurah Tungkal Harapan, serta Ketua LDII Kabupaten Tanjab Barat beserta para pengurus.(Adv)
Sumber Berita : Prokopim