KUALA TUNGKAL – Ketua DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat Hamdani, S. E menyambut langsung kedatangan Bupati Drs H Anwar Sadat, M. Ag dan Wakil Bupati Dr H Katamso, SA, SE, ME pasca dilantik serentak oleh Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Negara 1 Maret 2025 .
Hadir secara langsung menyambut kedatangan Bupati dan Wakil Bupati, Politis Partai PDI Perjuangan ini meyakini sinergi antara Eksekutif – Legislatif akan terjaga untuk kebijakan pro Rakyat.
“Kami Legislatif tentunya mendukung penuh terhadap kepemimpinan yang baru,” kata Hamdani.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Bahkan kata Hamdani dengan pengalaman, dedikasi Bapak Bupati dan Bapak Wakil Bupati dirinya yakin sinergi eksekutif-legislatif akan terjaga untuk kebijakan Pro Rakyat.
Sementara disela prosesi penyambutan Bupati Tanjung Jabung Barat Drs H Anwar Sadat, M. Ag menyampaikan pilkada telah usai kni saatnya bersatu membangun Tanjung Jabung Barat.
“Amanah ini dijawab dengan melanjutkan program pembangunan menuju BERKAH MADANI,” ucapnya.***
Penulis : */Bas
Sumber Berita : Lintastungkal