KUALA TUNGKAL – Bupati Tanjung Jabung Barat H. Safrial bersama Gubernur Jambi H. Fachrori Umar tanam pohon magrove di kawasan pelabuhan Roro dalam rangka peringatan hari mangrove sedunia Provinsi Jambi tahun 2020, Senin (03/08/20).
Kegiatan penanaman mangrove turut diikuti oleh Staf Khusus Menteri LHK Bidang Koordinasi Jaringan LSM dan Analisa Dampak Lingkungan Ir. Hanni Adiati, Kapolda Jambi Irjen Pol Drs. Firman Shantyabudi, Danrem 042/Gapu, Brigjen TNI M. Zulkifli, Forkompimda Provinsi Jambi, Kepala OPD Provinsi/Kabupaten, Asisten, Pramuka, dan undangan lainnya.
Mengawali sambutannya, Bupati sampaikan paparan singkat tentang kondisi geografis Tanjung Jabung Barat. Bupati juga sampaikan, Kabupaten Tanjung Jabung Barat merupakan salah satu Kabupaten di Provinsi Jambi yang memiliki hutan Mangrove cukup luas.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurut Safrial, keberadaan hutan mangrove di Tanjung Jabung Barat sangat berharga sebagai sumber daya alam yang menyimpan banyak manfaat yang dan harus dijaga kelestariannya. Disampaikannya, Pemkab Tanjab Barat didukung Kementerian Pariwisata telah berupaya secara maksimal untuk mengangkat hutan mangrove di Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
“Salah satunya dengan menjadi sebuah objek wisata tematik, yang memiliki nilai tambah yaitu dengan membuka dan membangun sarana dan prasarana penunjang ekowisata mangrove pangkal babu agar dapat dikunjungi dengan mudah dan nyaman oleh para wisatawan baik dalam maupun dari luar negeri bahkan juga para peneliti lingkungan hidup yang terkait dengan hutan mangrove untuk pengembangan ilmu pengetahuan,” jelas Safrial.
Halaman : 1 2 Selanjutnya